Berikut Ini Hasil Penetapan Nomor Urut Pilkada Bandung Barat 2024

JABAR EKSPRES – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat telah melakukan pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Bandung Barat di Hotel Novena Lembang, Senin (23/9/2024) malam.

Dalam kegiatan tersebut, ratusan orang pendukung kelima pasangan calon (Paslon) Pilkada Bandung Barat 2024 ini ramai-ramai memberikan dukungan jagoannya di kontestasi pada 27 November 2024 mendatang.

Berdasarkan hasil pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Bandung Barat Didik Agus Tri wiyono dan Gilang Dirga yang diusung PKS dan Partai Demokrat mendapatkan nomor urut satu.

BACA JUGA: Pilwalkot Bandung: Haru Dhani Dapat Nomor Urut 2, Sesuai Harapan dan Persib Menang 2-0

Sementara itu, paslon bupati dan wakil bupati Bandung Barat yakni Jeje Ritchie Ismail dan Asep Ismail yang diusung PAN, GERINDRA, Gelora, Partai Ummat dan PKN meraih nomor urut dua.

Kemudian, paslon bupati dan wakil Bupati Bandung Barat yakni Hengky Kurniawan dan Ade Sudrajat yang diusung PDIP dan Partai NasDem mendapatkan nomor urut tiga.

Selanjutnya, paslon bupati dan wakil bupati Bandung Barat yakni Edi Rusyandi dan Unjang Asari yang diusung Partai Golkar, PPP, HANURA dan PKB mendapatkan nomor urut empat.

BACA JUGA: Tok! Ini Hasil Undian Nomor Urut Paslon Pilkada Kota Bandung

Sementara itu, paslon bupati dan wakil bupati Bandung Barat dari jalur independen yakni Sundaya dan Asep Ilyas mendapatkan nomor urut lima. (Wit)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan