JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan spesifikasi Tecno Phantom Ultimate 2 yang sedang ramai dibicarakan.
Tecno kembali mencuri perhatian dunia dengan inovasi terbarunya, yaitu Tecno Phantom Ultimate 2, ponsel konsep pertama mereka dengan tiga lipatan.
Dalam ajang Internationale Funkausstellung (IFA) Berlin, produsen ponsel asal Shenzhen ini memperkenalkan Phantom Ultimate 2, yang membawa angin segar ke dalam pasar ponsel lipat yang semakin kompetitif.
Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai selesai untuk mengetahui spesifikasi Tecno Phantom Ultimate 2.
BACA JUGA: Spesifikasi Lengkap Realme Note 60, Smartphone Tangguh dengan Harga Terjangkau
Layar Luas dan Teknologi Terbaru
Phantom Ultimate 2 hadir dengan layar penutup berukuran 6,48 inci dan layar dalam yang mengesankan sebesar 10 inci. Layar LTPO OLED ini memiliki rasio aspek 4:3 yang memberikan pengalaman visual yang luas dan imersif. Lebih dari itu, Tecno mengklaim bahwa ponsel ini menjadi perangkat lipat pertama di pasaran yang menggunakan teknologi integrasi driver layar dan sensor sentuh.
Teknologi ini memungkinkan penggabungan chip yang mengontrol layar dan sensor sentuh menjadi satu kesatuan, menghasilkan performa yang lebih responsif dan efisien.
Desain Tipis dengan Mekanisme Engsel Tangguh
Tidak hanya inovatif dalam segi layar, Tecno Phantom Ultimate 2 juga mengutamakan ergonomi dan ketangguhan. Dengan ketebalan hanya 11 mm, ponsel ini tetap nyaman digenggam, setara dengan ponsel lipat gaya buku lainnya di pasaran.
Tecno juga telah menguji mekanisme engselnya hingga 300.000 kali lipatan, memastikan daya tahan yang luar biasa. Menariknya, ponsel ini dilengkapi dengan penutup baterai paling tipis yang pernah ada pada smartphone, hanya setebal 0,25 mm, menambah kesan futuristik dan elegan.
Mode Laptop dan Penggunaan Unik Lainnya
Salah satu keunggulan yang ditawarkan oleh Phantom Ultimate 2 adalah fleksibilitas dalam penggunaannya. Tecno membayangkan berbagai penggunaan unik, termasuk mode laptop di mana bagian bawah ponsel dapat dilipat dan berfungsi sebagai keyboard untuk mengetik. Ini membuka peluang bagi pengguna yang menginginkan perangkat multifungsi yang dapat digunakan dalam berbagai situasi.
Masa Depan Pasar Ponsel Lipat
Meski Tecno belum mengungkapkan rencana pasti peluncuran Phantom Ultimate 2, ponsel ini sudah memberikan gambaran menarik tentang masa depan pasar ponsel lipat. Dengan inovasi yang ditawarkan, Tecno tampaknya siap untuk bersaing dan mengubah cara kita melihat ponsel lipat.