Ternyata ini Alasan Security Pukul Anjing di Mal Plaza Indonesia, Terlihat dari CCTV

JABAR EKSPRES – Security Plaza Indonesia yang viral karena pukul anjing kini telah mengungkapkan alasan di balik tindakannya.

Insiden ini sebelumnya menuai banyak hujatan dan tuntutan pemecatan dari publik.

Namun, setelah diselidiki lebih lanjut, tindakan security tersebut ternyata memiliki alasan yang tak terduga.

Baca juga : Viral Security Pukul Anjing Penjaga di Mal Plaza Indonesia, Manajemen Minta Maaf

Dalam klarifikasinya, Nasarius, security yang bersangkutan, menjelaskan bahwa anjing yang di pukul di Mal Plaza Indonesia adalah hewan peliharaannya sendiri.

Nasarius meminta maaf atas tindakannya yang terekam dalam video dan menyebar luas di media sosial.

Dia menjelaskan bahwa tindakannya tersebut dilakukan untuk menyelamatkan anak kucing yang sedang diterkam oleh anjingnya.

Dalam rekaman CCTV yang dibagikan di akun Twitter @Heraloebss, terlihat anjing tersebut menggigit anak kucing dengan kuat.

Nasarius kemudian dengan cepat memukul anjing itu untuk melepaskan gigitan.

“Itu kucingnya sampai klepek-klepek, sudah digigit,” ujar seseorang saat memantau CCTV.

Nasarius, yang terlihat terisak dalam video klarifikasi, mengatakan, “Saya pukul dia (anjing) karena terpaksa.”

Setelah melihat rekaman CCTV dan mendengar penjelasan dari Nasarius, banyak publik yang kemudian bersimpati kepadanya.

Beberapa netizen menyatakan bahwa tindakan Nasarius adalah upaya untuk menyelamatkan nyawa anak kucing dan bukan untuk menyakiti anjing.

“Anjingnya itu kan model Herder. Gigitannya kuat. Makanya langsung dipukul supaya lepas. Jadi masnya nggak salah. Mukulnya juga kelihatan bukan untuk abuse,” tulis @an****jan.

“Itu dia mukul cuma sekali buat nyelametin kucing. Sayang binatang boleh tapi lu mau mutus rezeki manusia,” kata @wat*****.

“Correction memang perlu apalagi kalau sudah sampai membahayakan makhluk hidup lain. Untung ada bukti CCTV dari sudut lain,” ujar @ic*****y.

“Sebagai owner anjing kita bukan hanya harus melindungi anjingnya tapi kita juga harus punya tanggung jawab melindungi binatang lain dari keisengan anjing kita,” tambah @r******teh.

Baca juga : Ramai Selebgram Indonesia Ditangkap di Arab Saudi, Diduga Jual Visa Haji Ilegal

Menanggapi insiden tersebut, pihak Plaza Indonesia menyatakan bahwa mereka tidak akan melanjutkan kerjasama dengan vendor security terkait.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan