7 Rekomendasi Proyektor Terbaik 2024 untuk Rumahan dengan Harga Terjangkau, Hiburan di Rumah Jadi Makin Asyik!

JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan rekomendasi proyektor terbaik dengan harga terjangkau sebagai bahan pertimbangan kamu.

Proyektor kini tidak hanya digunakan untuk keperluan bisnis atau pendidikan, tetapi juga untuk hiburan di rumah.

Ada banyak proyektor yang cocok digunakan di rumah dengan harga terjangkau. Berikut adalah tujuh rekomendasi proyektor terbaik untuk tahun 2024.

Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai tuntas untuk mengetahui rekomendasi proyektor terbaik dengan harga terjangkau.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan Terbaik 2024, Siap Gaming Kamera Bening!

Cheerlux C9 LED Proyektor

Proyektor ini memiliki fitur Build in TV channel, sehingga kamu dapat menonton TV melalui proyektor. Ukuran layar maksimumnya mencapai 100 inci, jauh lebih besar dari televisi biasa. Harganya mulai dari 1 jutaan.

Wanbo T2 Max Smart Proyektor

Proyektor ini memiliki resolusi maksimum 4K, cocok untuk menonton film dengan kualitas tinggi. Fitur HDR10 decoding membuat gambar terlihat lebih detail dan natural. Harganya juga terjangkau, mulai dari 1,3 jutaan.

Anchor Nebula Capsul Pro

Proyektor mini ini unik karena ukurannya yang kecil dan berbentuk layaknya minuman soda dalam kemasan kaleng. Dilengkapi dengan speaker 360 derajat, proyektor ini praktis untuk dibawa ke mana saja. Harganya mulai dari 5 jutaan.

Xgimi Mogopro

Proyektor ini dilengkapi dengan fitur Google Assistant, sehingga kamu dapat mengontrolnya hanya dengan suara. Desainnya yang eye catching dan modern membuatnya menarik. Harganya mulai dari 6,5 jutaan.

Ezral EZ Y1 Smart Mini Android Proyektor

Proyektor ini dilengkapi dengan fitur cooling system terbaru, sehingga mesin proyektor tidak cepat panas meski dipakai nonton film seharian. Resolusi full HD dengan kemampuan mencapai 4K membuat pengalaman menonton film semakin seru. Harganya mulai dari 2,5 jutaan.

Xiaomi Smart Proyektor 2

Proyektor mini ini dilengkapi dengan teknologi audio Dolby, sehingga suara yang dihasilkan bertenaga tinggi. Lensa yang sensitif melakukan akurasi fokus secara otomatis. Harganya mulai dari 6,5 jutaan.

Era EZ H5 Pro

Proyektor ini dilengkapi dengan mesin optotch dan sistem pendingin ganda, sehingga suhu proyektor tetap aman. Dapat dipasang dengan berbagai cara dan cocok untuk menciptakan home theater di rumah.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan