PD Pasar Tohaga Perkuat Kolaborasi dengan Pemkab Bogor, Ini Tujuannya!

JABAR EKSPRES – PD Pasar Tohaga perkuat kolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor guna mengoptimalkan pengendalian inflasi dan menjaga dan menjaga stabilitas regional. Hal ini juga untuk mengurangi dampak ekonomi serta memberikan pelayanan publik yang berkualitas serta menjaga stabilitas regional untuk mengurangi dampak ekonomi di Kabupaten Bogor.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Burhanudin mengungkapkan, berdasarkan arahan Presiden Joko Widodo melalui rapat terbatas terkait perekonomian dan menekankan pentingnya menjaga stabilitas regional untuk mengurangi dampak ekonomi global di tengah eskalasi geopolitik Timur Tengah, khususnya konflik Iran-Israel.

Peran PD Pasar Tohaga sebagai bagian dari Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) sangat penting agar terus melakukan pengendalian inflasi dan pemantauan harga kebutuhan pokok untuk memastikan harga tetap stabil, guna menjaga daya beli masyarakat di tengah tekanan dan ketidakpastian ekonomi global.

“Saya minta seluruh jajaran Perumda Pasar Tohaga dan semua BUMD untuk terus meningkatkan kinerja efektivitas, berinovasi dan beradaptasi agar semakin mandiri dan efisien sehingga dapat berkontribusi yang lebih besar dalam pembangunan daerah,” katanya saat ditemui media di Lorin hotel Sentul, Rabu (17/4).

BACA JUGA: Polsek Jonggol Razia Pungli dan Premanisme di Jalan Raya

Menurut Burhanudin, ada dua mandat yang menjadi tugas PD Pasar Tohaga sebagai BUMD, yakni melayani atau public service dan menghasilkan laba atau profit oriented sebagai salah satu sumber pendapatan asli daerah.

“Oleh karena itu PD Pasar Tohaga harus terus berupaya menerapkan tata kelola perusahaan yang baik, agar mampu memberikan pelayanan prima dan sekaligus menghasilkan laba untuk keberlanjutan usaha dan mendorong pertumbuhan perekonomian daerah,” tuturnya.

Sementara itu, Direktur Utama PD Pasar Tohaga, Haris Setiawan mengatakan, dengan memperkuat sinergi dan kolaborasi ini menjadi salah satu upaya dalam meningkatkan kinerja PD Pasar Tohaga baik itu layanan kepada masyarakat juga kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kolaborasi ini dapat memperkuat dan memotivasi semangat kami untuk terus memberikan layanan terbaik untuk masyarakat. Serta memberikan kontribusi terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bogor,” pungkasnya. (SFR)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan