JABAR EKSPRES – Peran guru di sekolah sangat penting dalam membimbing siswa-siswi untuk menghadapi masa depan, memastikan bahwa mereka dapat mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari.
SMKN 3 Cimahi menerapkan strategi pendidikan yang fokus pada pemberian motivasi dan dukungan kepada siswa-siswinya untuk meningkatkan kualitas mental dan kepribadian mereka.
Guru Produktif Desain dan Produksi Busana dan Staff Hubin SMKN 3 Cimahi, Ibu Roro Dyah mengungkapkan Tim Hubinmas menyelenggarakan Suksesor sebagai upaya untuk memberikan motivasi kepada anak-anak guna meningkatkan semangat belajar mereka.
“Mereka bisa melihat nyatanya alumni kita bisa sukses ini gitu ya setidaknya itu bisa memotivasi mereka juga aku juga ingin sukses seperti dia atau lebih sukses dari mereka,” kata Ibu Roro pada Jabar Ekspres saat ditemui di Studio Multimedia SMKN 3 pada, Jumat (8/3).
BACA JUGA: Bangga Diakui Dunia, Bahasa Indonesia Menjadi Bahasa Resmi Sidang UNESCO
Roro mengatakan, Keberhasilan ini diperoleh berkat pengalaman sukses para alumni, yang dengan murah hati berbagi tips dan trik untuk meraih kesuksesan serupa kepada siswa-siswi yang ingin mencapai atau bahkan melampaui pencapaiannya.
“Jadi memang sengaja dihadirkan (alumni) diadakan kegiatannya intinya untuk memotivasi anak-anak agar dia lebih semangat mempelajari bidangnya,” terang Ibu Roro.
Siswa tidak hanya dari bidang perhotelan, tetapi juga dari bidang tata boga, manajemen perkantoran, desain komunikasi visual (DKV), dan desain serta produksi perusahaan.
Siswa kelas 12 yang akan lulus perlu meningkatkan pemahaman mereka agar siap menghadapi perguruan tinggi. Namun lanjut Ibu Roro, jika mereka tidak berhasil mencapai prestasi yang tinggi, bagaimana langkah yang akan diambil.
“Contohnya kita menghadirkan alumni yang telah sukses, dia bekerja dulu selama kerja baru dia kuliah memperdalam lagi pendidikannya, sehingga memperdalam akan menambah karirnya dan meningkatkan karirnya dia di tempat bekerja,” ucap Ibu Roro dalam memotivasi siswanya.
BACA JUGA: Granat Nanas Bikin Warga Dramaga Bogor Panik, Langsung Dimusnahkan Tim Jibom Polda Jabar
Guru-guru berharap bahwa anak-anak memiliki berbagai pilihan untuk melanjutkan pendidikan mereka, dengan harapan dapat mencapai kesuksesan melalui prestasi akademis yang mereka raih.