JABAR EKSPRES – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Bogor menggelar Rapat Pimpinan Kota (Rapimkota) Kadin Kota Bogor, bersama jajarannya di Auditorium M. Arsjad Rasjid P.M Gedung Graha Kadin pada Kamis, 29 Februari 2024.
Wali Kota Bogor, Bima Arya tampak hadir membuka kegiatan tersebut. Selain itu, ada Ketua Kadin Provinsi Jawa Barat, Cucu Sutara yang diwakili Deni Yunizar Wakil Ketua OKP Kadin Provinsi Jawa Barat, ketua-ketua Kadin kota dankKabupaten se-Jawa Barat, Forkopimda Kota Bogor, serta para Kepala Dinas di lingkungan Pemkot Bogor.
Dalam kesempatan itu, seluruh Wakil Ketua Kadin Kota Bogor membacakan rekomendasi dukungan mereka terhadap Ketua Kadin Kota Bogor Almer Faiq Rusydi, agar maju sebagai bakal calon Ketua Kadin Provinsi Jawa Barat dalam Musyawarah Provinsi Kadin Jawa Barat Tahun 2024.
BACA JUGA: Spesifikasi dan Harga Xiaomi Watch S3 yang Resmi Debut di MWC 2024
Menanggapi hal itu, Wali Kota Bogor Bima Arya pun menyatakan dukungannya terhadap Almer dan menambahkan, jika Kadin di bawah kepemimpinan Almer telah berhasil mengubah wajah Kadin Kota Bogor menjadi lebih segar dan aktif. Banyak juga program yang sudah dikolaborasikan dengan Pemkot Bogor selama ini.
“Saya kira itu teman-teman Kadin harus fight mengusung Almer dengan mensosialisasikan kepada pemilik suara yaitu Kadin-kadin di Jawa Barat. Tadi sudah ada 16 (ketua kadin kota-kabupaten) yang hadir. Tentu itu bisa jadi modal awal untuk Almer menjadi ketua dan berkiprah di Jawa Barat,” kata Bima di lokasi acara.
Bima juga mengajak, jajaran Kadin Kota Bogor bersama Pemkot Bogor untuk memikirkan dan mencari solusi dari berbagai permasalahan di Kota Hujan ini.
BACA JUGA: Instagram Siapkan Fitur Friend Map, Bisa Pantau Lokasi Teman Secara Interaktif
“Pengendalian inflasi tahun 2023 tidak lepas dari peran kepala daerah yang didorong menjadi garda terdepan dalam pengawasan dan pengendalian serta kestabilan harga-harga, suplai bahan-bahan pokok dan sebagainya. Hal ini pun tak lepas dari peran strategis Kadin yang terus bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemkot Bogor, kami berharap Kadin bisa terus bersinergi di tahun 2024 ini agar terwujud Indonesia Emas 2045,” paparnya.