Maksimalkan Peran Ayah untuk Tumbuh Kembang Anak, Baby Happy ‘Aku dan Ayah Happy Days Out’ Hadir di Bandung

JABAR EKSPRES – Tumbuh kembang anak perlu didukung dengan berbagai stimulasi yang dapat dilakukan mulai dari bermain hingga eksplorasi hal-hal baru bersama orang tua.

Tidak hanya peran Ibu, pembentukan kognitif, emosional, hingga karakter anak melalui berbagai aktivitas menyenangkan juga membutuhkan peran penting dari Ayah.

Mendukung hal tersebut, Baby Happy diapers, popok produksi Wings Care, hadir kembali dengan kegiatan Aku dan Ayah Happy Days Out persembahan Baby Happy Body Fit Pants di Atrium 23 Paskal Shopping Center Bandung pada 24 – 25 Februari 2024.

Head Marketing Event Darwin Dharmawan mengatakan, melalui kegiatan ini diharapkan bisa terbangun hubungan atau bonding kuat antara ayah dan anak.

Baca juga : Pentingnya Dukungan Nutrisi Tepat untuk Optimalkan Tumbuh Kembang Anak dengan Kelainan Jantung Bawaan

Menurutnya, membangun bonding antar orangtua tidak bisa secara instan. Selama ini, anak cenderung lebih dekat dan mengandalkan sosok ibu dalam kehidupan sehari-harinya. Sementara sosok ayah hanya berperan sebagai pencari nafkah saja. Hal ini membuat kedekatan ayah dan anak tidak terbangun.

“Ditonjolkan dalam kegiatan ini adalah bonding dari ayah dan anak. Biasanya itu terjadi ibu dan anak, kalau dari Baby Happy sendiri, kami punya campaign gimana sih sebenarnya bonding ayah itu terhadap anaknya,” kata Darwin, Sabtu (24/2).

Darwin menjelaskan, pada kegiatan ini, panitia menyelenggarakan berbagai aktivitas seperti salah satunya adalah lomba bayi merangkak. Apabila bonding ayah dan anak terbentuk, maka anak akan merangkak dari posisi ibu ke ayahnya.

“Dari ibu nanti akan merangkak ke ayahnya. Kalau bondingnya tidak terlalu terjalin dengan ayah kan akan tidak lari ke ayahnya, bahkan dia akan berhenti atau kembali kepada ibunya,” jelasnya.

Selain itu, ayah juga punya peran sangat penting dalam tumbuh kembang anak. Apabila tidak terbangun kedekatan antar orangtua dan anak, maka saat tumbuh dewasa hubungan keduanya cenderung kaku.

“Enggak hanya ibu saja yang berpengaruh terhadap bayi, tapi perilaku bayi pun akan berpengaruh bondingnya ayah terhadap anak, makanya di situ gimana caranya ayah terlihat bonding sama anaknya melalui aktivitas kami sekarang,” ujar Darwin.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan