Minggu Ketiga Februari, Beberapa Komoditas Pangan Mulai Meroket

BANDUNG, JABAR EKSPRES – Masuk minggu ketiga di Bulan Februari, beberapa komoditas pangan alami kenaikan di Kota Bandung. Beras medium masih jadi yang tertinggi dengan torehan 34,9 persen dari harga standar yang kini menyentuh Rp 15.000 perkilo.

Selain beras medium, aneka cabai mulai dari rawit hingga keriting ikut serta alami kenaikan. Selain itu, perbawangan kemudian telur hingga daging pun tak luput dari pelonjakan.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Bandung, Eric M Attauriq, menyampaikan, inflasi month to month Kota Bandung per Januari 2024 berada di angka 0,10 persen. Dirinya membenarkan komoditas tersebut mengalami kenaikan di minggu ketiga Bulan Februari.

“Daging ayam ras naik dari Rp34.400 menjadi Rp37.700, naik 2,6 persen dari HET. Telur ayam ras juga naik dari Rp 27.400 jadi Rp28.800, naiknya sebesar 6,7 persen. Daging harus kita antisipasi, takutnya semakin mengalami kenaikan,” ujar Eric, Jumat (16/2).

BACA JUGA: Cerita Pedagang Nasi di Tengah Meroketnya Harga Beras

Guna menekan inflasi lewat kenaikan beberapa komoditas pangan. Pihaknya bakal segera menggelar operasi pasar, operasi pasar murah (OPM), hingga gerakan pangan murah (GPM). Terlebih, sebentar lagi umat muslim bakal menghadapi Bulan Suci Ramadhan.

Disinggung soal isu beras SPHP atau medium yang mulai hilang di pasaran maupun retail. Eric menegaskan, stok beras di Kota Bandung dalam kondisi aman guna memenuhi kebutuhan masyarakat.

Dari ke-17 pasar di Kota Bandung, Pasar Balubur jadi penyedia terbanyak dengan stok sebesar 23,5 ton.

“Beras ini tersedia di 17 pasar tradisional se-Kota Bandung. Stoknya paling banyak di Pasar Balubur sejumlah 23,5 ton,” ungkapnya.

Berdasarkan data Bulog per 12 Februari 2024, Kota Bandung memiliki cadangan sebanyak 4.298 ton beras medium dan 33.539 kilogram beras premium.

Guna menstabilkan harga komoditas pangan jelang Ramadhan, rencananya operasi pasar, OPM, GPM, bakal mulai digelar pada 19 Februari 2024. (Dam)

BACA JUGA: Ada Kenaikan Harga Beras, Pemkot Bandung Masih Gencarkan GPM

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan