Tingkatkan Pengalaman Staycation, Aryaduta Bandung Luncurkan Kampanye Bertajuk “Tjakap Djiwa”

Selain paket menginap, tentu saja tidak lengkap rasanya jika tidak ada paket Food & Beverage. Dalam program Tjakap Djiwa kali ini Aryaduta Bandung mengeluarkan 2 jenis minuman sehat yang bisa dinikmati yakni “Green Lighting” yang terbuat dari campuran Apel hijau, Timun Jepang dan batang seledri yang sungguh menyehatkan.

Minuman kedua yakni “Exojur” merupakan singkatan dari Exotic Bajigur, minuman khas Bandung dengan racikan khusus dari bartender Aryaduta, sejenis minuman yang tentu sangat cocok dinikmati di musim hujan seperti ini.

Kedua minuman ini bisa dinikmati di seluruh outlet Aryaduta Bandung dengan harga Rp45.000 dan yang terakhir adalah “Heavenly Cake” kue dengan berbahan Gluten Free yang tentu saja sangat baik bagi kesehatan. Terlebih bagi mereka yang sedang melakukan diet, karena kue ini tetap bisa dinikmati tanpa harus melenceng dari program diet yang sedang dilakukan, hanya dengan Rp38.000 kue ini sudah bisa dinikmati per slice nya.

BACA JUGA: Sensasi Makan yang Menggugah Selera di Swiss-Kitchen Restaurant, Swiss-Belresort Dago Heritage dengan Promosi Taste Of Asia dan Sunrise Mocktail

Sementara itu, General Manager Aryaduta Bandung, Rizal mengungkapkan, Dengan adanya program Tjakap Djiwa kali ini, pihaknya sungguh berharap para tamu bukan hanya menikmati kenyamanan dari hotel Aryaduta Bandung namun juga mendapatkan pengalaman lain yang berhubungan dengan kesehatan mereka.

“Terlebih lagi lifestyle di kota-kota besar saat ini mungkin kadang kita sedikit menyepelekan kesehatan, namun kami sungguh berharap bahwa program yang kami berikan kali ini bisa sedikitnya berkontribusi dalam aspek kesehatan,” ujarnya.

Seluruh rangkaian acara ini berlangsung mulai Januari hingga April 2024 mendatang. Para tamu dapat berkunjung ke Aryaduta Bandung yang berlokasi di Jalan Sumatra No. 51 Bandung. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan