Andai Sesar Lembang Bergerak, Gedebage Paling Parah?

JABAR EKSPRES – Sejak wilayah Sumedang diguncang gempa, tampaknya sinyal siaga mulai dikumandangkan di daerah Bandung Raya. Mengingat wilayah tersebut berada di jalur sesar Lembang.

Potensi dari hal ini tentulah amat besar mengingat sesar ini memiliki panjang hingga 29 kilometer. Patahan tersebut dimulai dari Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) hingga ke wilayah Jatinangor (Kabupaten Sumedang). Namun, titik nol sesar yang membelah Bandung Raya ini berada di daerah Padalarang berdasarkan pantauan teknologi penginderaan jarak jauh LIDAR (Light Detectin and Ranging).

Andai sesar ini bergerak, wilayah Bandung Raya akan berdampak besar. Mulai dari Kota Bandung, KBB, Kabupaten Bandung, hingga Kota Cimahi.

BACA JUGA: Bak Bom Waktu, Sesar Lembang Bakal Ratakan Bandung Raya

Diketahui, pergerakan sesar Lembang per tahunnya berkisar di angka 3,0 hingga 5,5 milimeter per tahun. Namun, angka tersebut diprediksi bakal bertambah 4,0 milimeter setiap tahunnya.

Wilayah yang akan terdampak besar dari pergeseran ini adalah Cimahi, Padalarang, Ngamprah, Cihideung, Lembang, Cimenyan, Cicadas, Coblong, Cilengkrang, Cileunyi, hingga Jatinangor.

Akan tetapi, wilayah terparah yang terdampak dari pergeseran sesar Lembang ini adalah Gedebage. Hal ini berdasarkan hasil penelitian dari Pusat Survei Geologi ESDM tahun 2011.

Maka dari itu, warga Bandung Raya saat ini diimbau untuk tetap tenang dan tidak panik. Selain itu, selalu kroscek jika mendapatkan infomasi. Pastikan, informasi yang didapat berasal dari sumber yang terpercaya. (*)

BACA JUGA: Terungkap! Tenyata di Sini Titik Tengah Provinsi Jawa Barat

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan