Selama Nataru, Dinkes Cimahi Siapkan Posko Pelayanan Kesehatan

JABAR EKSPRESS, CIMAHI – Dinas Kesehatan Kota Cimahi menyiapkan posko pelayanan kesehatan selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di Alun alun Kota Cimahi untuk memberikan pelayanan kesehatan bagi para pemudik yang melintas di kawasan alun-alun Cimahi.

Euis Siti Nurlaela, Staff Dinas Kesehatan menjelaskan, hingga saat ini belum menangani kasus pengendara yang kecelakaan.

“Dari sejak mendirikan posko dari tanggal 23 Desember 2023 sejauh ini belum ada kecelakaan atau kelelahan akibat pemudik,” ucapnya pada Jabar Ekspres di Posko Pelayanan Kesehatan Dinkes Cimahi, Senin 25 Desember 2023.

Kendati demikian, beberapa hari lalu Euis menjelaskan sempat ada pengendara jatuh dari motor yang diduga akibat kelelahan.

“Adapun dua orang pengendara yang terjatuh dari motor, dan saat diperiksa tidak ada luka yang serius. Dan begitu di cek masih aman-aman saja,” ungkapnya.

“Belum ditemukan kesehatan yang secara siginifikan ditangani secara serius atau berat,” tambah Euis.

Dinas Kesehatan menugaskan lima personel untuk penjagaan posko pelayanan kesehatan hingga tanggal 30 Desember. Dengan mempersiapkan beberapa peralatan kesehatan yang sudah tersedia.

“Ada pun peralatan yang disiapkan seperti P3K dan alat kesehatan lainnya,” jelas Euis.

Euis mengimbau pada masyarakat, untuk tetap waspada dan menjaga kondisi tubuh saat dalam keadaan berkendara untuk mengantisipasi kecelakaan.

“Harapannya, mudah-mudahan sampai akhir tahun 2023 tidak ada baik kecelakaan yang diakibatkan kelelahan atau pun terjatuh karena kelelahan yang tidak diinginkan,” pungkasnya.

Berdasarkan pantauan Jabar Ekspres, kondisi lalu lintas sepanjang jalan Alun-alun Kota Cimahi terpantau aman dan lancar. (Mong)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan