Pohon Tumbang di Jalan Cadas Pangeran Sumedang Timpa Dua Kendaraan

JABAR EKSPRES – Peristiwa pohon tumbang hingga menimpa kendaraan terjadi di ruas Jalan Cadas Pangeran, tepatnya di wilayah Desa Cigendel, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang.

Ketika dikonfirmasi, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalak BPBD) Kabupaten Sumedang, Atang Sutarno membenarkan, adanya peristiwa pohon tumbang di ruas Jalan Cadas Pangeran.

“Bencana pohon tumbang kami terima sekitar pukul 15.30 WIB, dan menimpa dua kendaraan roda empat dari arah Sumedang menuju Bandung,” kata Atang melalui seluler, Rabu, 6 Desember 2023.

BACA JUGA: Viral di TikTok, Ini Hukum Sholat Menggunakan Singlet, Ketahui juga Batas Aurat untuk Pria

Dia menjelaskan, pihak BPBD Kabupaten Sumedang langsung menerjunkan anggota untuk melakukan proses evakuasi pohon tumbang tersebut.

Akibat terjadinya peristiwa pohon tumbang, Atang mengaku arus lalu lintas sempat terganggu meski tak menimbulkan macet yang memanjang.

“Memang begitu kejadian BPBD Kabupaten Sumedang bersama TNI, Polisi dan unsur lain langsung mengevakuasi pohon tumbang,” tukasnya.

Sementara itu, Kasi Cegah Bencana BPBD Kabupaten Sumedang, Adang menyebutkan bahwa proses evakuasi pemotongan pohon tumbang, yang menutup ruas Jalan Cadas Pangeran masih berlangsung.

“Sampai saat ini tidak ada laporan korban luka ataupun meninggal dunia,” ujarnya.

Adang mengungkapkan, peristiwa pohon tumbang yang terjadi itu, dilaporkan ketika hujan tengah turun dengan intensitas sedang.

BACA JUGA: Siapa Abel Tasman? Namanya Tertulis di Tugu Gunung Marapi, Ternyata Ini Kisahnya

“Seperti dimaklumi saat ini sedang memasuki musim penghujan, jadi diimbau kepada para pengguna jalan khususnya lewat Cadas Pangeran agar lebih waspada dan hati-hati,” ungkapnya.

Adang menerangkan, potensi terjadinya pohon tumbang di musim hujan cukup besar, sehingga masyarakat perlu meningkatkan kewaspadaan bencana.

“BPBD selalu siap siaga melayani kedaruratan masyarakat yang ada di Sumedang, termasuk pengendara yang memasuki Sumedang,” terangnya.

“Sampai saat ini BPBD bersama unsur terkait masih berada di lokasi untuk proses evakuasi pohon tumbang,” pungkas Adang. (Bas)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan