10 Film Tayang di XXI Desember 2023 dan Sinopsisnya

4. The Three Musketeers: D’Artagnan

Sinopsis: Film ini menceritakan tentang kisah D’Artagnan (Francois Civil), setelah menyelamatkan seorang wanita dari penculikan, iamenemukan dirinya terlibat dalam medan perang yang kompleks di Paris.

Tanpa menyadari risikonya, ia memulai perjalanan mencari pelaku penculikan, tanpa tahu bahwa masa depan Prancis bergantung pada pencariannya.

5. 172 Days

Sinopsis: Kisah cinta yang berlangsung selama 172 hari yang indah antara Zira (Yasmin Napper) dan Amer Azzikra (Bryan Domani). Meskipun Amer meninggalkan dunia terlalu cepat, Zira harus belajar mengatasi rindu dan kehilangan sambil tetap ikhlas.

BACA JUGA: Membedah Ending Epik dalam Film Oppenheimer

6. The Hunger Games: The Ballad of Songbirds and Snakes

Sinopsis: Berlatar 64 tahun sebelum The Hunger Games di Panem, kisah mengenai Coriolanus Snow (Tom Blyth) yang menjadi mentor untuk peserta wanita dari Distrik 12, Lucy (Rachel Zegler).

Intrik dan rahasia tersembunyi mengungkap kisah awal Snow menjadi pemimpin Panem yang kejam.

7. Sijjin

Sinopsis: Bercerita tentang sosok Irma (Anggika Bolsterli) yang jatuh cinta pada Galang (Ibrahim Risyad), sepupunya. Masalahnya Galang sudah berkeluarga, dan Irma terobsesi untuk menjadi satu-satunya wanita dalam hidup Galang, Irma mengirim santet, tanpa menyadari bahwa ancaman itu akan membalikkan dirinya sendiri.

8. Gampang Cuan

Sinopsis: Sultan (Vino G Bastian) dan adiknya, Bilqis (Anya Geraldine), berusaha mengatasi warisan utang mendiang ayah mereka. Dengan mencoba pekerjaan berbeda dan mencari jalan keluar finansial, mereka harus menyelesaikan masalah ini tanpa sepengetahuan ibu mereka, yang memiliki penyakit jantung.

9. The Marvels

Sinopsis: Captain Marvel (Brie Larson), Ms. Marvel (Iman Vellani), dan Monica Rambeau (Teyonah Parris) menemukan bahwa kekuatan mereka saling terkoneksi.

Mereka bersatu sebagai The Marvels untuk menghadapi ancaman baru yang menguji kekuatan mereka dan menyelamatkan alam semesta.

10. Animal

Sinopsis: Arjun Singh (Ranbir Kapoor) mengalami transformasi luar biasa ketika hubungannya dengan ayahnya, Balbir Singh (Anil Kapoor), renggang. Dorongan balas dendam memuncak dalam perjalanan emosional Arjun untuk menemukan identitas dan tujuannya.

 

Tinggalkan Balasan