Jembatan eMHa Diresmikan! Pembangunan Telan Rp32 M 

JABAR EKSPRES – Bupati Sukabumi Marwan Hamami resmikan Jembatan Cinumpang di jalur likar utara, nantinya jalur tersebut dapat menghubungkan Kecamatan Kadudampit dengan kecamatan Sukabumi.

Saat diresmikan senin (27/11/2023) sore, jembatan tersebut resmi bernama eMHa. Marwan Hamami tak mengelak bahwa nama tersebut sebagai tagline nama dirinya. Ia mengaku bahwa sempat menolak nama tersebut, namun karena usulan dan dorongan akhirnya nama tersebut disematkan.

“Jembatan ini di resmikan karena tahun anggaran saja, sebenarnya kalo menyangkut infrastruktur belum nyambung (kecamatan Kadudampit – Kecamatan Sukabumi), tapi sudah bisa dimanfaatkan,” jelasnya kepada awak media Senin (27/11/2023).

“Ya eMHa itu mereka meraka yang minta, karena ini tagline nya meraka, ya eMHa itu ya Marwan Hamami taglinenya. Jadi mereka ingin punya ada kenangan ceunah, kaya puncak aher.karena kemarin ketika ini dikasih lampu, pak sekalian aja dikasih nama, asalnya saya menolak, hanya usul kasih lampu aja,”tuturnya.

Ia menjelaskan bahwa pembangunan jalur lingkar utara tersebut untuk tahun 2023 hanya sampai eMHa. Saat disinggung perampungan jalan yang nanti bisa menembus ke Desa Perbawati Kecamatan Sukabumi itu akan di selesai di 2024.

“Akhir 2023 samapi jembatan yang dibangun sekarang, 2024 harus sampai Perbawati perencanaannya seperti itu,” paparnya.

Saat disinggung biaya pembangunan jembatan tersebut, ia mengungkapkan bahwa jalan hingga jembatan menghabiskan biaya puluhan Milyar.

“Rencana awal jembatan di sana hampir 80 Milyar saya tolak, kesini semua dengan Jalan hanya Rp32 milyar. Asalnya 80 Milyar lebih karena realistis aja, aduh nyaah nyaah teing duit gede gede teing kan gitu (aduh sayang sayang uang terlu besar) walaupun dampaknya positif. Akhirnya inilah titik yang paling sangat minimal untuk dikerjakan,” tegasnya (mg9).

Writer: Riki Achmad

Tinggalkan Balasan