Antisipasi Membeludaknya Penonton Piala Dunia U-17, Dishub Terapkan Aturan ini

JABAR EKSPRES – Mengantisipasi membeludaknya para penonton hingga terjadi kemacetan dalam menonton pertandingan Piala Dunia U17 di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) Kabupaten Bandung, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung Hilman Kadar meminta agar masyarakat yang menonton harus datang lebih awal.

Menurutnya 2 jam sebelum pertandingan dimulai Jalan yang berada di depan SJH akan ditutup untuk mempermudah sirkulasi pengangkutan para penonton.

“Pada saat akan dimulai tepatnya 2 jam sebelum, jadi jalan di depan SJH akan ditutup, 2 jam sebelumnya mulai pertandingan dan 2 jam selesai pertandingan akan ditutup untuk mempermudah sirkulasi pengangkutan naik turun penonton di sana,” ujar Hilman saat ditemui di Soreang, Jumat 10 November 2023.

Baca juga: Angin Puting Beliung Melanda Cidahu Sukabumi, Begini Dampaknya

Hilman menjelaskan, Jalan Nasional yang berada di sekitar SJH tidak begitu lebar, sehingga untuk mempermudah keluar masuk angkutan penonton nanti harus ditutup.

Karena jika tidak ditutup akan ada dua arus dan hal tersebut bisa menimbulkan kemacetan.

“karena yang dipake itu jalan nasional ya dan lebar jalannya itu tidak terlalu lebar sehingga untuk mempermudah, karena kalau seandainya tidak ditutup itu membahayakan kalau seandainya tidak ditutup akan dua arus dan itu menyebabkan kemacetan,” katanya

Oleh karenanya pihaknya pun kata Hilman akan melakukan pengalihan arus untuk memudahkan kendaraan yang lewat dan bekerjasama dengan kepolisian.

“Ya betul, nantinya ada pengalihan arus untuk pengendara yang lain, dan itu kerjasama dengan Polres Bandung,” tuturnya.

Selain melakukan pengalihan arus, Hilman menyebut nantinya selama digelar pertandingan beberapa angkot yang beroperasi di sekitar SJH pun tidak akan melakukan pemberhentian dan berjalan normal.

“Tidak ada pemberhentian, lalu lintas dibiarkan saja dan kita tidak ganggu arus lalu lintas di sana karena itu arus lalu lintas utama, namun hanya 2 jam sebelum dan sesudah akan dilakukan penutupan,” ungkapnya.

Dan juga pihaknya pun tetap akan melakukan antisipasi jika nantinya ada parkir liar di sekitaran SJH.

Menurutnya, tidak menutup kemungkinan akan ada oknum-oknum yang mengambil kesempatan untuk membuat parkiran liar di sekitaran Stadion.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan