Macam-macam Bacaan Dzikir Lengkap dengan Artinya

JABAR EKSPRES – Dzikir merupakan amalan yang disukai oleh Allah, karena dengan berdzikir, manusia membuktikan kecintaannya kepada Allah dengan selalu mengingatnya. Berikut akan dibagikan macam-macam bacaan dzikir yang bisa diamalkan kapanpun dan dimanapun.

Dzikir memiliki arti mengingat pada Allah, merupakan amalan penting yang bisa mendekatkan kita kepada sang pencipta. Dengan berdzikir pula manusia bisa memurnikan hati, senantiasa bersyukur karena selalu diingatkan akan kebesaran Allah melalui macam-macam bacaan dzikir.

Dengan banyak-banyak berdzikir, maka manusia akan menjadi lebih tenang dalam menghadapi masalah apapun di dunia ini. Karena mahluk yang gemar berdzikir pasti akan selalu mendapatkan kemudahan dari Allah.

Berikut macam-macam bacaan dzikir yang umum dilakukan oleh umat Islam lengkap dengan artinya.

1. Bacaan Tasbih (Subhanallah)

سُبْحَانَ اللَّهِ وَبِحَمْدِهِ

“Subhaanallaahi wa bihamdih.”

Artinya: “Maha Suci Allah, aku memuji-Nya.” (HR Bukhari dan Muslim)

سُبْحَانَ اللَّهِ وَبِحَمْدِهِ، سُبْحَانَ اللَّهِ الْعَظِيْمِ

“Subhaanallaahi wa bihamdih, subhaanallaahil ‘azhiim.”

Artinya: “Maha Suci Allah, aku memuji-Nya, Maha Suci Allah Yang Maha Agung.” (HR Bukhari Muslim)

Baca juga :Kalimat Dzikir Mudah yang Berpahala Besar

سُبْحَانَ اللَّهِ، وَالْحَمْدُ لِلَّهِ، وَلاَ إِلَـٰهَ إِلاَّ اللَّهُ، وَاللَّهُ أَكْبَرُ

“Subhaanallaah, wal hamdulillaah, wa laa ilaaha illallaah, wallaahu akbar.”

Artinya: “Maha Suci Allah, Segala Puji bagi Allah, tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah, Allah Maha Besar.” (HR Muslim)

سُبْحَانَ اللَّهِ، وَالْحَمْدُ لِلَّهِ، وَلاَ إِلَـٰهَ إِلاَّ اللَّهُ، وَاللَّهُ أَكْبَرُ، وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللَّهِ

“Subhaanallaah, wal hamdulillaah, wa laa ilaaha illallaah, wallaahu akbar, wa laa haula wa laa quwwata illaa billaah.”

Artinya: “Maha Suci Allah, Segala Puji bagi Allah, tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah, Allah Maha Besar, Tiada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah.”

2. Bacaan Tahmid (Alhamdulillah)

اَلْحَمْدُلِلهِ

“Alhamdulillah”
Artinya: “Segala puji bagi Allah.”
Kalimat tahmid ini terdapat dalam Q.S. Al-Fatiha [1]ayat 2

3. Takbir (Allahu Akbar)

اَللهُ اَكْبَرْ

“Allahu Akbar”
Artinya: “Allah Maha Besar.”
Kalimat takbir ini terdapat dalam Q.S. Al-Hajj [22] ayat 62

Baca juga : Urutan Bacaan Dzikir dan Doa Setelah Sholat Fardhu yang Benar

4. Tahlil (La ilaha illallah)

لَااِلَهَ اِلَّا اللهُ

“La ilaha illallah”

Artinya: “Tiada Tuhan selain Allah.”

“Dan sesungguhnya telah Kami utus rasul-rasul sebelum kamu dan Kami jadikan bagi mereka isteri-isteri dan keturunan. Dan sekali-kali tidak seorang rasul pun yang datang kepada mereka, melainkan mereka selalu memperselisihkan (dengannya), maka (mereka pun) menyelisihkan (rasul mereka).” (Q.S. Az-Zukhruf [43]: 58)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan