JABAR EKSPRES – Sebanyak 5.611 pelajar dari 417 sekolah akan bersaing memperebutkan gelar juara di Energen Champion SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers. Kompetisi atletik pelajar paling bergengsi itu dimulai, Jumat, 22 September 2023. Pada opening besok, terdapat tujuh penyisihan dan empat final untuk perlombaan jenjang SMP.
Nomor lomba untuk jenjang SMP terdiri dari sprint (lari jarak pendek), middle distance (lari jarak menengah) shot put (tolak peluru) dan long jump (lompat jauh).
Baca Juga: Begini Cara Nonton Energen Champion SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers!
Tercatat sebanyak 1200 pelajar SMP yang akan berlaga di hari pertama SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers. Nomor lari 800 meter putra dan putri diikuti oleh 280 orang. Sementara itu, di nomor lari 80 meter total diikuti oleh 466 peserta. Total 76 tim juga akan bersaing di penyisihan estafet 5×80 meter, yang akan diselenggarakan besok.
Di nomor lapangan, tolak peluru diikuti oleh 107 pelajar, yang terdiri dari kategori putra dan putri. Terakhir, nomor lompat jauh putri diikuti oleh 119 peserta. Untuk itu, rangkaian acara dibagi dalam dua sesi: pertama (pagi) dan dua (sore).
Sesi pertama dibuka pada pukul 07.30 WIB yang dibuka dengan penyisihan 800 meter putri. Disusul dengan final lompat jauh yang dilakukan pukul 07.35 WIB. Kemudian, final tolak peluru SMP putri pukul 07.40 WIB. Sedangkan penyisihan 5×80 meter SMP putri akan berlangsung pada 08.15 WIB. Sesi pertama penyisihan ditutup dengan 80 meter SMP putri pukul 08.45.
Sesi kedua dibuka pada pukul 14.00 WIB. Dimulai dengan penyisihan putra 800 meter. Dilanjutkan estafet 8×50 meter penyisihan SD putri, yang berlangsung pada 15.00 WIB. Kemudian, final lompat jauh putra akan berlangsung pada 15.05 WIB. Dilanjutkan dengan tolak peluru SMP Putra pada 15.00 WIB. Penyisihan 80 meter SMP Putra berlangsung pada 15.45 WIB. Terakhir, estafet 5×80 meter akan start pada 16.45 WIB.
Energen Champion SAC Indonesia merupakan hasil kerjasama PB PASI dan DBL Indonesia. Pada penyelenggaraan musim lalu, Energen Champion SAC Indonesia berhasil menggaet 31 ribu pelajar lebih dari 2000 sekolah dari seluruh Indonesia. Diharapkan tahun ini SAC Indonesia kembali menjadi wadah bagi anak-anak Indonesia untuk terus aktif mempopulerkan olahraga atletik.