BRI Ajak Nasabah Berdonasi untuk Jaga Kelestarian Lingkungan

JABARESKPRES – Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI membuat program yang berkerja sama dengan Yayasan Benih Baik.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto mengtaakan program ini mengajak kepada seluruh masyarakat khususnya para nasabah BRI untuk turut berperan dalam menjaga lingkungan.

Menurutnya, BRI akan selalu berkumitmen untuk turut mendukung program lingkungan dengan menjaga kelestarian.

‘’Ini juga merupakan implementasi prinsip-prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) oleh perusahaan-perusahaan di Indonesia,’’ kata Andrijanto dalam keterangannya.

Melalui program BRImo FSTVL 2023, BRI memberikan berbagai hadiah menarik dengan konsep kelestarian lingkungan.

‘’Program ini sudah dimulai pada 1 Agustus dan akan berakhir pada 31 Desember,’’ ujarnya.

AndriJanto menuturkan, pihaknya memberikan beragam hadiah menarik yang berkaitan dengan kelestarian lingkungan.

Untuk hadiah utama, Nasabah akan memiliki kesempatan mendapatkan mobil listrik ramah lingkungan.

Program ini juga mengajak seluruh nasabah untuk melakukan donasi melakukan penanaman pohon untuk menjaga kelestarian lingkungan.

Andrijanto mengatakan, bagi nasabah BRI yang ingin berdonasi caranya sangat gampang yaitu cukup dengan membuka rekening tabungan BritAma melalui aplikasi BRImo.

‘’Jadi membuka rekening melalui BRImo sudah otomatis memberikan donasi untuk penanaman pohon,’’ katanya.

program BRImo FSTVL memberikan kebaikan dan kebahagiaan untuk bumi dengan menghadirkan hadiah yang ramah lingkungan.

Adapun kegiatan menanam pohon yang bekerja sama dengan benih baik ini, dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat untuk mengurangi emisi karbon.

Dalam acara BRImo FSTVL Experizone dimeriahkan dengan hiburan musik dengan menampilkan artis Ziva Magnolia dan RAN.

Pada acara tersebut juga digelar talkshow menarik dan beberapa game petualangan BRImo.

Tidak lupa, BRI juga memberikan berbagai program promo berupa discount belanja di merchant dengan mengunakan Kartu Debit BRI, Kartu Kredit BRI dan QRIS.

‘’Diacara ini juga ada aktivasi BRIpoin yang dapat ditukarkan dengan berbagai macam hadiah seperti voucher belanja serta kupon undian berhadiah,’’ ujarnya.

Selain itu masyarakat juga dapat membuka Tabungan BRI BritAma untuk ikut serta gerakan penanaman pohon di seluruh Indonesia.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan