JABAR EKSPRES – OpenAI baru saja merilis versi Enterprise dari ChatGPT yang bertujuan untuk memberikan perlindungan data yang lebih baik kepada perusahaan.
Dalam upaya untuk merespons kekhawatiran tentang keamanan dan privasi. OpenAI Rilis ChatGPT Enterprise menawarkan enkripsi data, kepatuhan SOC 2, dan kontrol penuh atas data perusahaan.
Baca juga : Fitur Menarik ChatGPT Kini Gratis untuk Semua Pengguna!
Selain itu, fitur-fitur unggulan dari ChatGPT Enterprise meliputi akses tak terbatas ke GPT-4. Performa yang lebih cepat, jendela konteks dengan 32k token, dan kemampuan analisis data canggih.
Dengan keunggulan ini, perusahaan dapat memperoleh informasi lebih cepat, mengajukan pertanyaan yang lebih kompleks, serta bekerja sama dalam penggunaan template chat.
Bagi pelanggan perusahaan, OpenAI juga menyediakan fitur-fitur seperti konsol admin untuk manajemen anggota, SSO, verifikasi domain, dan dashboard analitik.
Selain itu, pilihan untuk beralih dari ChatGPT biasa ke versi Enterprise memberikan fleksibilitas bagi pengguna yang ingin memanfaatkan fitur-fitur baru.
Secara keseluruhan, ChatGPT Enterprise untuk menajdi solusi yang komprehensif dan inovatif bagi pelanggan enterprise.
Dengan menawarkan perlindungan data yang kuat, kemampuan analisis yang ditingkatkan, serta akses tak terbatas ke teknologi terbaru GPT-4.
Baca juga : Inovasi Fitur AI Terbaru dari Bing Chat, Lebih Dari Sekadar Mesin Pencari