Jabar Ekspres – Timnas Basket Indonesia menampilkan performa yang mengesankan di markas mereka, Indonesia Arena GBK Jakarta, saat berhasil mengalahkan Timnas Uni Emirat Arab dengan skor akhir 66-62 pada ajang Indonesia International Basketball Invitational pada Jumat (4/8) malam.
Awalnya, Timnas basket Indonesia menghadapi kesulitan dengan tertinggal hingga 9 poin di paruh pertama pertandingan. Namun, semangat pantang menyerah Yudha Saputera dan rekan-rekannya bangkit di babak kedua, membalikkan keadaan hingga akhirnya meraih kemenangan.
BACA JUGA: Atlet Wushu Indonesia Berjaya di The FISU World University Games 2021 Chengdu
“Laga berjalan lambat di awal, tapi saya senang bagaimana kami bisa menyesuaikan di babak kedua,” ujar pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Marques Bolden, dikutip dari Antara News.
Secara statistik, kedua tim hampir seimbang, namun Indonesia berhasil mencatatkan pertahanan yang kokoh di babak kedua dengan mencuri bola sebanyak 14 kali dan memaksa tim UEA melakukan 23 kali kesalahan yang berujung pada 15 poin untuk Indonesia.
Pemain baru keturunan Indonesia-AS, Zane Adnan, yang menjadi bintang pada laga pertama, kali ini hanya bermain selama 1 menit 18 detik dan tidak mencetak poin.
Sebaliknya, Yudha Saputera, jawara IBL 2023, menjadi bintang pada pertandingan melawan UEA dengan mencatatkan 16 poin, 5 rebound, dan 3 assist.
Pencapaian poin yang sama juga dicatatkan oleh Marques Bolden, sementara pemain naturalisasi lainnya, Jerome Anthony Beane Jr, menyumbangkan 13 poin termasuk satu dunk atraktif di akhir laga.
BACA JUGA: Antusiasme Masyarakat Solo Menyambut FIBA Basketball World Cup 2023
Di pihak lawan, Qais Omar Alshabebi mencatatkan pencapaian tertinggi dengan 17 poin, 15 rebound, dan 1 assist. Sementara itu, Hamid Abdullateef Albreiki juga turut menyumbangkan 11 poin untuk Timnas Uni Emirat Arab.
Timnas Basket Indonesia akan menghadapi laga terakhir mereka melawan Timnas Suriah pada Sabtu. Pertandingan ini diprediksi akan seru karena kedua tim sebelumnya telah bertemu beberapa kali dalam sejumlah kompetisi. Selain itu, keduanya juga akan saling berhadapan dalam pertandingan prakualifikasi Olimpiade Paris 2024 dalam waktu dekat.