JABAR EKSPRES – Sekda Kota Depok Supian Suri hanya masuk radar penjaringan bakal calon wali kota Depok dari Partai PDIP. Jadi belum tentu PDIP akan mengusung sekda Kota Depok tersebut.
Menurut Ketua Fraksi PDIP DPRD Kota Depok, Ikravany Hilman DPC PDIP Kota Depok belum berbicara soal bakal calon wali kota yang akan diusung PDIP. Soal nama Supian Suri yang digadang-gadang akan diusung PDIP juga belum positif.
Menurut Ikravani Hilman, bakal calon wali kota Depok asli orang Depok banyak yang potensial untuk gantikan posisi Muhammad Idris sebagai wali kota. Salah satunya Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri.
BACA JUGA : Hengky Kurniawan Siap Menangkan Capres Ganjar Pranowo di Pemilu 2024!
“Kita harus apresiasi, banyak calon yang potensial seperti Supian Suri (Sekda Kota Depok, red), dan Nina Susana (Asisten Administrasi Umum (Adum) pada Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok, red) artinya mereka masuk radar penjaringan PDIP, termasuk Kaesang yang berasal dari Solo,” kata Ikravany Hilman.
BACA JUGA : Soroti Fenomena Politik Uang Jelang Pemilu, Pembina IIBF: Haram Terima Uang dari Caleg!
Jadi menurutnya belum ada yang pasti. Dia juga menjelaskan DPC PDIP Kota Depok hanya mengusulkan, keputusan akan dikeluarkan DPD PDIP Jawa Barat, atau menunggu keputusan DPP PDIP.
“Sementara kami masih fokus pileg, dan pilpres, belum ada arah pembicaraan kesana (bakal calon wali kota Depok, red),” tukas Ikravany Hilman. (Mg10)