Tiktok Menambah Fitur “Text Post” Haduh Ko Mirip Instagram Stories

JABAR EKSPRES – TikTok telah menggebrak industri media sosial dengan meluncurkan fitur Text Post terbaru yang menghadirkan konten teks ke dalam platform mereka.

Langkah berani Tiktok meluncurkan fitur Text Post terbaru ini nampaknya bertujuan untuk merengkuh dominasi Twitter (sekarang X) dan Threads milik Meta dalam ranah konten tertulis.

Berita terbaru ini, yang di lansir oleh Techcrunch pada Selasa (25/7/2023), mengungkapkan bahwa para kreator di TikTok sekarang memiliki kesempatan baru untuk mengekspresikan diri melalui cerita, puisi, lirik, dan segala bentuk konten tertulis lainnya berkat fitur terbaru text post.

Bukan hanya foto dan video lagi, pengguna akan menemukan tiga pilihan menarik di halaman kamera TikTok foto, video, dan teks.

Opsi teks ini membawa para pengguna ke dalam dunia kreasi tulisan mereka sendiri. Mereka dapat menulis konten dengan bebas dan mengunggahnya langsung ke platform ini.

Uniknya, TikTok telah menghadirkan fitur-fitur menarik, seperti menambahkan suara, menandai lokasi, mengaktifkan komentar, dan memungkinkan duet untuk meningkatkan interaksi dengan para penonton.

TikTok berjanji bahwa postingan teks akan memiliki daya tarik yang sama dengan postingan video dan foto.

Pengguna dapat berkreasi dengan menambahkan stiker, tag, dan tagar untuk membuat konten teks mereka semakin menarik dan kreatif.

Baca juga : Proyek TikTok ‘Project S’ Viral Ancam UMKM, Lalu Bagaimana Nasib Pasar?

Bahkan, tersedia juga berbagai pilihan warna latar belakang untuk memberikan sentuhan personal.

Sebagai platform yang terkenal dengan fitur-fitur inovatif, TikTok tak lupa memberikan kesempatan kepada pengguna untuk menyimpan postingan teks sebagai draf.

Hal ini memungkinkan pengguna untuk mengedit atau menghapus konten sebelum akhirnya di publikasikan.

Dalam sebuah posting blog, TikTok menyatakan komitmen mereka dalam memberdayakan para kreator dan komunitas dengan alat inovatif yang menginspirasi ekspresi diri.

Meskipun awalnya beberapa orang skeptis dengan penambahan fitur gambar pada tahun lalu. Tampaknya fitur tersebut telah menjadi bagian yang tak tergantikan dari identitas aplikasi ini.

Saat ini, TikTok telah mendominasi pasar video pendek, namun dengan adanya fitur teks ini, mereka tampaknya ingin memperluas format konten. Serta memberikan lebih banyak cara kepada pengguna untuk berkreasi dan mengekspresikan diri.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan