Timnas Putri Indonesia Dibantai 1-7 oleh Thailand di Piala AFF U-19

JABAR EKSPRES – Timnas putri Indonesia mesti mengakui kekalahan dengan skor akhir 1-7 melawan Thailand di fase semi final Piala AFF U-19 Putri 2023, Kamis (17/7).

Agresifitas para pemain putri Thailand membuat Timnas putri Indonesia terpaksa untuk bermain bertahan menghadapi serangan yang terus dilancarkan lawan sejak awal laga.

Kehancuran strategi permainan bermula ketika Fani mesti keluar lapangan lebih awal pada menit ke-3.

Penjaga gawang Timnas putri Indonesia tersebut dijatuhi hukuman kartu merah oleh wasit karena dianggap menjatuhkan Chattaya Pratumkul. Timnas putri mesti rela kekurangan satu pemain.

Mayzura Alifa Yusuf yang posisinya di lini depan digantikan oleh Shesilia Putri Desrina yang merupakan penjaga gawang lapis kedua Timnas putri Indonesia.

Mirisnya, Thawanrat Promthongmee memanfaatkan kesempatan menjadi gol ketika para pemain timas Indonesia tidak siap.

Pada menit ke-24 pemain Indonesia sempat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat gol yang diciptakan oleh Claudia Alexandra Scheunemann.

Baca Juga: Harry Maguire Marah Usai Jabatan Kapten Dicopot

Akan tetapi keunggulan tersebut tak bertahan lama, sebab Thailand mampu unggul kembali di menit ke-26 lewat gentusan Anaphon Amanpong.

Timnas Thailand kemudian kian agresif dan berhasil menambah dua gol berkat Thawanrat Promthongme dan Anaphon Amanpong, skor 4-1 pun bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua timnas Indonesia mencoba untuk bangkit dan memperkecil ketertinggalan skor, namun belum bisa membuahkan gol.

Mirisnya justru Thailand yang berhasil melesatkan tiga gol tambahan, skor akhir pertandingan pun dimenangkan oleh Thailand dengan 7-1.

Setelah pertandingan selesai, Rudi Eka Priyambada selaku Pelatih Kepala Timnas Indonesia merasa kecewa dengan AFF karena memilih Le Thi Ly untuk dijadikan wasit dalam laga terebut.

Le Thi Ly dianggap kurang tepat jika menjadi wasit kepala, lantaran menurutnya wasit yang berasal dari Vietnam tersebut diragukan netralitasnya.

“Hal ini mesti jadi masukan untuk dievaluasi AFF. Terlepas dari itu, inilah sepak bola segala sesuatu bisa terjadi. Kami akan optimalkan perebutan juara ke tiga nanti melawan Myanmar” ujarnya.

Timnas Putri Thailand akan menghadapi Vietnam di final Piala AFF U-19 Putri 2023, Vietnam sebelumnya berhasil menaklukan Myanmar dengan skor akhir 2-1 di laga semifinal.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan