Luis Milla Mantap Mundur dari Kursi Kepelatihan Persib, Ternyata Alasannya..

JABAR EKSPRES  – Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengambil sikap yang mengejutkan bagi seluruh pencinta sepakbola Indonesia, khususnya Bobotoh.

Pelatih berkebangsaan Spanyol tersebut, memilih mundur dari kursi kepelatihan setelah Persib Bandung ditahan imbang oleh Dewa United dengan skor 2 – 2 di laga lanjutan Liga 1 musim 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jum’at (14/7) malam kemarin.

Baca juga: Luis Milla Pamit dari Persib, Yaya Sunarya Jadi Pelatih Sementara

“Hari ini menjadi hari yang berat bagi saya karena saya harus meninggalkan Persib karena alasan personal,” ucap Luis Mila di Graha Persib, Jl. Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (15/7).

Mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut, tidak menjelaskan secara rinci ketika ditanya soal alasan mundurnya dari kursi kepelatihan Persib Bandung.

“Menngingat waktu dan perjalanan yang sudah dilalui bersama Persib, sudah dijalani dengan baik, dengan penuh kasih sayang, dengan penuh kecintaan dan semua aspek dari klub, dan saya ucapkan terima kasih kepada orang-orang yang ada di sekitar saya,” ucapnya

Lebih lanjut, Luis Milla menuturkan bahwa keputusannya tersebut merupakan masalah personal.

 

“Apapun yang sudah dilewati bersama pemain, juga sudah dilewati dengan baik, karena ini (keputusan) adalah personal, sebuah tema yang cukup sulit yang harus diputuskan oleh saya,” pungkasnya

Untuk diketahui, Luis Mila ditunjuk sebagai pelatih pada tahun 2022 lalu setelah mendepak pelatih sebelumnya yakni Robert Rene Albert.

Dibawah tangan dinginnya, Persib berhasil mencatat 17 kemenangan, 4 imbang, dan 6 kalah. Sedangkan pada musim ini, Milla baru membawa Persib meraih tiga poin dalam tiga pertandingan.

Sehingga dengan adanya keputusan tersebut, PT PBB secara resmi telah menunjuk Yaya Sunarya untuk menjadi pelatih sementara Persib dengan dibantu Bayu Eka Surya dan Luizinho Passos.

“Persib akan bergerak secepat dan setepat mungkin dalam mencari pelatih pengganti. Karenanya, mohon doa dan dukungan dari seluruh Bobotoh agar Persib bisa melalui masa-masa ini, dan sesegera mungkin perjalanannya di Liga 1 bisa terus berlanjut tanpa menemui kendala,” ucap Deputi CEO PT PBB, Teddy Tjahjono.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan