Rambut Mason Mount Pemain Baru Manchester United, Gaya Trend 2023?

JABAR EKSPRES- Rambut Mason Mount, seorang pemain Manchester United, sedang menjadi tren di Twitter dan kemungkinan akan menjadi gaya rambut baru tahun 2023 ini. Saat ini, Mason Mount memiliki status sebagai pemain Manchester United setelah proses transfer senilai 55 juta berhasil diselesaikan.

Chelsea dan Manchester United terlibat dalam negosiasi yang cukup rumit untuk transfer Mount. Namun, Manchester United berhasil mendapatkan Mount untuk bergabung dengan Old Trafford. Kesepakatan ini kabarnya tercapai pada akhir pekan yang lalu, sebelum akhirnya Mason Mount menjalani tes medis pada awal pekan ini dan diperkenalkan kepada publik.

BACA JUGA: Anggaran Piala Dunia U-20 2023 Tersisa 243 Miliar, Ini Tanggapan Menpora Dito Ariotedjo

Namun, kali ini banyak netizen yang membahas mengenai gaya rambut Mason Mount, bahkan tidak sedikit orang yang ingin meniru rambut tersebut. Beberapa orang menyebut bahwa rambut ini adalah bentuk perpisahan dengan Chelsea sebelum bergabung dengan Manchester United.

Rambut Mason Mount bisa dikatakan unik karena jarang ditemui pada pemain sepak bola, dan hanya Mason Mount yang memiliki gaya rambut seperti itu. Banyak suporter Chelsea yang mengapresiasi video perpisahan tersebut, tetapi ada juga yang meragukan rambut Mason Mount.

Dalam video perpisahan tersebut, Mount terlihat dengan rambut berwarna pirang. Padahal, ketika menjalani tes medis di Manchester United, rambutnya berwarna coklat seperti biasanya.

BACA JUGA: PKB Semprot JIS Tidak Standar FIFA, JakPro Targetkan Renovasi 3 Bulan

Sementara itu, Mason Mount akan menggunakan nomor punggung 7 di Manchester United, hal ini dikonfirmasi melalui unggahan di Instagram MU yang memperkenalkan Mason Mount dengan posenya yang duduk.

Sebuah akun dengan nada sinis melontarkan kekecewaan fans Chelsea, “Kami sangat menyukai video perpisahan Mason Mount dengan Chelsea. Namun, kali terakhir ia terlihat dengan rambut pirang adalah pada bulan Juni. Sekarang rambutnya kembali berwarna coklat? Selamat kepada Mason yang sepertinya juga telah membaca skrip dari tim humas dalam video tersebut.”

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan