JABAR EKSPRES – Lebaran Idul Adha tinggal beberapa hari lagi, kamu gak perlu bingung mau bikin menu Idul Adha apa saat kumpul keluarga karena aku bakal kasih resepnya.
Resep kalio daging ini sangat cocok menjadi menu idul adha kamu saat lebaran nanti, menu hidangan ini sangat pas disajikan dengan nasi panas dan menjadi makanan favorit keluarga.
Baca juga: Persiapan Menu Idul Adha! Resep Sate Kambing Empuk, Meresap, dan Tidak Bau
Hidangan resep kalio daging memiliki cita rasa yang pedas, gurih, segar dan nikmat bikin makan bersama kamu saat lebaran makin seru dan menyenangkan.
Chef Devina Hermawan sudah menyiapkan resep kalio daging ini dengan kuantiti yang pas dan kamu tidak perlu khawatir lagi akan gagal saat membuatnya.
Berikut Resep Kalio Daging ala Chef Devina Hermawan:
Resep Kalio Daging & Ubi (untuk 10-11 porsi)
Bumbu halus:
10 buah bawang merah
5 buah bawang putih
15 buah cabai merah besar atau 20 cabai keriting
10 buah cabai rawit merah
2 cm jahe
8 buah kemiri
1 sdt ketumbar, sangrai
3 cm kunyit
½ sdt jintan
Minyak goreng
Bahan pelengkap:
800 gr daging sengkel, potong
500 gr ubi jepang, kupas, potong
Bahan aromatik:
2 batang serai
2 jempol lengkuas
3 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
100 gr kelapa sangrai, opsional
Bahan lainnya:
210 ml santan kental
1,2 liter air / secukupnya
Royco Bumbu Kaldu Sapi
¼ sdt gula, opsional
Rempah:
2 butir cengkih
3 butir kapulaga
½ batang kayu manis
1 butir bunga lawang
Cara pembuatannya:
- Blender bumbu halus dengan minyak, lalu tumis hingga minyak keluar
- Masukkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk, cengkeh, kapulaga, kayu manis, bunga lawang, tumis hingga wangi, lalu masukkan kelapa sangrai yang sudah di blender, aduk rata
- Masukkan daging, air, garam, merica dan royco kaldu sapi, masak hingga 90 menit
- Panaskan minyak, lalu goreng ubi hingga sedikit kecokelatan
- Masukkan ubi, santan, tambahan air, masak kembali hingga air menyusut dan mengental
- Kalio daging dan ubi siap disajikan