Mobil Sultan Beneran Mewah Banget! Cek Spesifikasi dan Harga BMW i7 Bulan Juni 2023!

JABAR EKSPRES – Tahun 2023 ini, mobil listrik semakin gencar di Indonesia. Ditambah lagi dengan kehadiran mobil sedan elektrik mewah BMW i7. Mobil ini juga menjadi sorotan di KTT ASEAN 2023.

Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia telah menerima sejumlah 36 unit mobil sedan elektrik BMW i7 xDrive60 Gran Lusso untuk digunakan oleh para pemimpin Asia Tenggara, saat KTT ASEAN 2023.

BMW i7 terbaru ini menggabungkan bahasa desain yang inovatif, dinamika berkendara yang bertenaga, dan inovasi teknologi generasi terbaru.

Pengalaman lounge VIP di interior yang luas memukau pengemudi dan juga penumpang dengan detail seperti BMW Interaction Bar atau BMW Theatre Screen 31,3 inci dengan Theatre Mode.

Sebagai sedan mewah bertenaga listrik pertama di dunia, BMW i7 menghadirkan kenikmatan berkendara yang inovatif dengan jarak tempuh lebih dari 600km.

Anda dapat menmepuh jarak jauh dengan Sedan i7 dalam sekali pengisian daya, Anda akan melakukan setiap perjalanan dengan penuh percaya diri.

BACA JUGA: Daftar Bocoran 6 Mobil Listrik Terbaru di Indonesia! Cek Speknya!

Mobil sedan elektrik mewah ini memiliki konsumsi energi kWh/100km: 19.7 – 18.9 (WLTP) dengan jarak elektrik (WLTP) 580 km hingga 610 km. Dilengkapi dengan fitur penggerak All-Wheel Drive (AWD) serta kekuatan torsi 754Nm dan tenaga 544hp.

Tipe baterai yang digunakan merupakan Lithium-ion dengan penggerak listrik Dual Permanent Magnet Synchronous  berkapasitas 101.7kWh.

Pada mobil listrik ini juga, terpasang fitur BMW Iconic Sounds, di mana penumpang dapat mendengarkan suara mobil listrik yang dirancang oleh Hans Zimmer untuk tiap-tiap mode berkendara.

Suara-suara artificial ini dapat membawa feel yang berbeda saat berkendara. Suaranya juga dibutuhkan agar pengemudi tetap sadar dengan kecepatan kendaraan.

BMW i7 juga hadir dengan seat khas Executive Lounge, sistem layar sentuh dengan ukuran 14.9 inci, hingga sound system buatan Bower & Wilkins.

Untuk menikmati kemewahan mobil elektrik ini, pengemudi harus merogoh uang sekitar $230,000 atau Rp3.430.000.000.

Bagaimana? Jika Anda anak dari seorang sultan, pasti sudah tidak perlu menunggu lama lagi untuk bawa pulang mobil mewah yang satu ini.

Tinggalkan Balasan