Kuliner Bandung yang Viral di TikTok, Bacang Jando, Yuk Kepoin!

JABAR EKSPRES- Apakah kamu pencari kuliner Bandung yang viral? Jika iya yuk simak kuliner Bandung yang viral di Kota Bandung yakni bacang jando.

Sebelum membahasa mengenai kuliner Bandung yang viral ini, alangkah baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu apa itu makanan bacang.

Bacang adalah makanan tradisional Indonesia yang terbuat dari beras ketan yang digulung dalam daun pisang dan kemudian direbus atau dikukus.

Biasanya, bacang diisi dengan campuran daging, kacang hijau, atau telur. Setelah dimasak, bacang memiliki tekstur yang lengket dan aromanya yang khas.

Bacang umumnya disajikan sebagai makanan lezat selama perayaan Festival Duanwu (atau biasa disebut juga Festival Naga), yang jatuh pada tanggal kelima bulan kelima dalam penanggalan lunar.

Festival ini merupakan perayaan tradisional Tionghoa yang juga dirayakan di Indonesia oleh komunitas Tionghoa. Bacang sering kali dianggap sebagai hidangan khas Festival Duanwu, bersama dengan kegiatan tradisional seperti balapan perahu naga.

Selain di Indonesia, bacang juga ditemukan dalam variasi dan variasi nama di negara-negara Asia Tenggara lainnya seperti Malaysia, Singapura, dan Filipina.

Setiap daerah mungkin memiliki cara dan bahan isian yang sedikit berbeda, tetapi inti dari bacang tetap sama, yaitu beras ketan yang digulung dalam daun pisang dan dimasak hingga matang.

Bacang adalah salah satu makanan tradisional yang terus dilestarikan dan populer.

Nah makanan bacang ini viral di Kota Bandng, biasanya di isi dengan daging, namun bacang yang viral ini berikan toping  jando.

Nah, tetapi bacang viral ini tidak berbentuk kedai atau warung, tetapi bacang yang viral di Bandung ini dijajakan melalui gerobak.

Biasanya orang yang menjual bacang viral ini berada di jalan beraga. Untuk harganya hanya 10 ribuan saja, kamu bisa menikmati makanan ini.

Jika kamu sedang mencari bacang ini, kamu bisa berkunjung ke Jalan Braga. Bacang ini sangat cocok untuk dinikmati saat sore atau malam hari.

Demikianlah pembahasan mengenai kuliner Bandung yang sedang viral. Bagi kamu yang ingin mencobanya langsung saja kunjungi tempatnya di Jalan Braga.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan