Alva One, Motor Listrik Modern Dengan Fitur Canggih Dan Harga Kompetitif, Sungguh Menggoda!!

Jika Anda tertarik untuk memiliki motor listrik ini, saat ini Alva One hanya tersedia dalam satu varian di Indonesia. Jadi, jika Anda ingin memilikinya, harga motor Alva One terbaru untuk tahun 2023 di harga Rp36,49 Juta.

Kelebihan dan Kekurangan Alva One

Dari segi keunggulan, Alva One menawarkan posisi berkendara yang nyaman. Desainnya mirip dengan Honda PCX atau Yamaha NMax, sehingga pengendara dengan tinggi 172 cm pun akan merasa nyaman saat mengendarainya. Selain itu, motor ini di lengkapi dengan banyak fitur canggih.

Alva One menggunakan tipe penggerak Hub Drive yang terletak di roda belakang. Penggerak ini di pasang pada pelek belakang yang di ikat dengan empat baut.

Meskipun tenaga yang di hasilkan hanya sekitar 5,4 PS, namun Alva One memiliki torsi yang besar, mencapai 46,5 Nm.

Pengguna dapat mengatur tenaga sesuai dengan preferensi mereka melalui tiga mode berkendara yang tersedia, yaitu Eco, Cruise, dan E-Sport.

kekurangannya meskipun Alva One memiliki jarak tempuh yang cukup untuk digunakan sebagai kendaraan harian, mencapai 70 km, namun sebaiknya tidak di gunakan untuk perjalanan jauh.

Hal ini di sebabkan oleh keterbatasan stasiun pengisian kendaraan listrik yang belum tersedia di semua daerah. Selain itu, perawatan baterainya juga tergolong mahal.

Spesifikasi Alva One

Alva One memiliki dimensi 1960mm x 755mm x 1200 mm dengan jarak sumbu roda sepanjang 1370 mm.

Motor listrik ini menggunakan mesin jenis Hub Drive dengan tenaga mencapai 4 kW (sekitar 5,4 PS) dan torsi mencapai 46,5 Nm.

Pencahayaan Alva One menggunakan lampu LED, termasuk Positioning Head Lamp dan lampu belakang.

Tenaga Alva One berasal dari baterai litium 60 V – 45 Ah (2,7 kWh). Rangka motor ini di bangun dengan bahan baja dan di dukung oleh suspensi depan Telescopic dan suspensi belakang Monoshock.

Alva One menggunakan roda depan berukuran 90/90 – 14 M/C dan roda belakang berukuran 110/80 – 14 M/C.

Sistem pengereman cakram dengan sistem CBS di gunakan pada bagian depan dan belakang motor ini.

Alva One di lengkapi dengan berbagai fitur modern yang menarik, seperti ALVA Mobile App, lampu LED, layar TFT LCD Color Dashboard Display, ECO/CRUISE/E-SPORT Riding Modes, Smart Key, Reverse Button, dan USB Port.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan