BSI Error Lagi? Pengamat IT Sebut Ada Ancaman Siber

JABAREKSPRES – Sejumlah layanan perbankan PT Bank Syariah Indonesia (Persero) Tbk. atau BSI mengalami masalah atau gangguan error lagi selama beberapa hari sejak awal pekan ini, pada Senin, 8 Mei 2023.

Pertanyaannya adalah mengapa BSI bisa error lagi dan sejauh mana dampak gangguan tersebut terhadap kepercayaan nasabah terhadap layanan perbankan digital?

Menurut Heru Sutadi, seorang pengamat teknologi dari ICT Institute, apa yang terjadi di BSI berpotensi menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap sistem perbankan.

Dilansir dari Tempo, ia berpendapat bahwa OJK, Bank Indonesia, BSSN, dan Kementerian Komunikasi dan Informatika perlu bertindak cepat dalam menangani masalah ini untuk memastikan kelancaran proses transformasi digital yang sedang berlangsung.

BACA JUGA: Kapan CPNS 2023 Dibuka? Simak Informasinya Disini

Heru mengingatkan pentingnya menjaga kepercayaan masyarakat terhadap penggunaan layanan perbankan secara online, seperti mobile banking atau pembayaran melalui perangkat mobile.

Penggunaan layanan ini sangat penting dan menjadi tuntutan zaman saat ini. Namun, dia juga mencatat bahwa ancaman keamanan siber semakin terbuka dan meningkat.

Oleh karena itu, perhatian dan penguatan terhadap keamanan siber menjadi kunci untuk membangun kepercayaan masyarakat dan mendorong pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.

Heru juga menekankan pentingnya transparansi kepada masyarakat tentang status pemulihan sistem perbankan secara jelas.

BACA JUGA: Kabar Loker Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Simak Informasinya

Sejak Senin, 8 Mei 2023, layanan BSI diketahui mengalami masalah. Pada Kamis, 11 Mei 2023, BSI mengadakan konferensi pers dan menyatakan bahwa layanan tersebut telah berangsur pulih.

Direktur Utama BSI, Hery Gunardi, telah meminta maaf kepada nasabah atas gangguan yang terjadi. Ia juga mengumumkan bahwa selama pemulihan layanan mobile banking, 434 kantor cabang BSI di seluruh Indonesia akan tetap buka pada akhir pekan, yaitu Sabtu dan Minggu, 13-14 Mei 2023.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan