JABAR EKSPRES- Momen Lebaran merupakan momen dimana keluarga dan saudara berkumpul untuk bersilaturahmi. Nah, agar makin erat kamu bisa memainkan game bersama keluarga. Berikut rekomendasi game untuk dimainkan dengan keluarga saat Lebaran.
Dalam era teknologi yang semakin maju seperti saat ini, permainan game online semakin banyak diminati oleh para pengguna smartphone.
Ada beberapa permainan yang saat ini sedang populer dan bisa dimainkan secara gratis di ponsel Anda. Salah satu permainan yang bisa dimainkan secara online adalah Ludo King.
Pas sekali dengan momen lebaran ini, dimana kamu bisa memainkan game ini bersama keluarga saat lebaran.
Berikut ini merupakan rekomendasi game yang bisa dimainkan saat libur lebaran bersama keluarga.
Ludo King
Ludo King adalah sebuah permainan papan yang biasanya dimainkan secara fisik, namun sekarang bisa dimainkan secara online.
Game buatan pengembangan Gametion Technologies ini tersedia untuk pengguna Android maupun iOS, sehingga siapa pun dapat memainkannya.
Tidak hanya itu, game ini juga bisa dimainkan dengan teman-teman melalui fitur “Play With Friends”, sehingga Anda bisa merasakan sensasi bermain dengan teman-teman Anda tanpa perlu bertemu langsung.
Among Us
Selain Ludo King, terdapat juga permainan online populer lainnya seperti Among Us. Permainan ini memiliki aturan main yang sederhana, yaitu menjadi penebak atau menyamar. Dalam setiap rondenya, permainan ini bisa diisi oleh 10 orang dengan latar perjalanan luar angkasa.
Aplikasi akan memilih sosok “impostor” atau pengkhianat maksimal biasanya berjumlah tiga orang, sedangkan sisanya hanya “crewmate” atau awak biasa.
Para impostor bertugas untuk merusak kapal dan membunuh crewmate, sedangkan crewmate harus memperbaiki dan menebak siapa impostor-nya dengan cara melakukan pemilihan. Permainan ini tersedia baik di Android maupun iOS.
Gartic.io
Selain itu, ada juga Gartic.io, yaitu permainan tebak gambar yang bisa dimainkan oleh banyak orang. Jika ingin bermain bersama keluarga, Anda bisa menjadi host dengan cara membuat “Room” sendiri dan membagikan link “room” tersebut. Permainan ini juga tersedia baik untuk Android maupun iOS.