Hati-Hati, Pengobatan Alternatif Ida Dayak Rawan Penipuan

JABAR EKSPRES – Beberapa hari terakhir viral di media sosial TikTok, tentang video pengobatan yang dilakukan seorang wanita yang dikenal dengan nama Ida Dayak.

Wanita 51 tahun ini mampu mengobati berbagai penyakit berat bahkan bisa meluruskan tangan seorang bocah yang tulangnya bengkok hingga ke bentuk normal kembali.

Video kesaktiannya tersebut langsung viral dan informasi mengenai lokasi pengobatan dan cara berobat ke Ida Dayak langsung diburu masyarakat.

Sayangnya, fenomena ini rawan dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, hingga berpotensi pada penipuan.

Mereka menarik biaya untuk mendapatkan nomor antrean, dengan mengaku sebagai anak, keluarga, atau asisten Ida Dayak.

Ada juga yang mengaku menggelar pengobatan massal Ida Dayak padahal fiktif, hingga menjual minyak bintang yang biasa dipergunakan Ida Dayak untuk mengobati pasiennya secara online.

Menanggapi hal tersebut Ida Dayak langsung membuat klarifikasi melalui akun TikToknya @idadayak7.

“Banyak penipuan, jangan percaya untuk daftar-daftar uang untuk ketemu Ibu Ida, itu enggak ada. Itu hanya penipuan aja. Jangan mau, sebab ketemu Ibu Ida langsung ketemu, tidak pakai uang. Tidak ada pakai pendaftaran-pendaftaran,” Jelasnya.

Dia juga menegaskan, untuk bertemu dengannya tidak membutuhkan biaya apapun, alias gratis. Termasuk pengobatan yang dilakukannya sama sekali tidak dipungut biaya.

“Ketemu Ibu Ida tuh gratis aja. Pengobatannya juga gratis, jangan Mau ditipu lah” ujarnya.

Hal ini sekaligus mengklarifikasi bahwa Ida Dayak tidak pernah meminta transfer untuk biaya pengobatannya.

Dari anggota tim Ida Dayak diketahui bahwa mereka hanya menjual minyak Bintang berwarna merah yang biasa digunakannya untuk mengobati pasien dengan harga Rp50 ribu, tidak lebih seperti yang dijual mahal di online.

Ida Dayak memilih membuka praktek  dengan cara berkeliling Nusantara, Hal ini disebutkannya agar bisa membantu lebih banyak orang, dibanding bila membuka praktek dirumahnya.

Saat ini Ida Dayak kembali membuka praktek  di GOR Kostrad, Cilodong, Depok setelah sempat libur satu hari kemarin (4/4).

Dilokasi tersebut, masyarakat yang berkumpul untuk ikhtiar pengobatan Ida Dayak sudah ratusan jumlahnya, mereka bahkan rela mengantre berjam-jam demi mendapatkan waktu untuk bertemu Ida Dayak.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan