Di sana banyak menyediakan berbagai takjil untuk menu buka puasamu. Ada berbagai stand makanan dan minuman di lokasi sehingga kamu bisa bebas memilih menu favoritmu.
Dipati Ukur
Tempat takjil terakhir berada di depan Kampus Universitas Padjadjaran Dipati Ukur. Kawasan ini memang telah dikenal juga sebagai surga jajanan karena bulan Ramadhan tidaknya tetap ramai dengan para pedagang.
Dengan kondisi Ramadhan seperti ini, semakin banyak lagi jajanan yang tersedia di kawasan tersebut. Menu takjil untuk berbuka yang menggugah selera sangat banyak di sana.
Baca juga: Tips Agar Keuangan Aman Saat Ramadhan
Demikianlah rekomendasi tempat takjil di Kota Bandung. Ingatlah, belilah hidangan berbuka puasa yang seperlunya, jangan pakai nafsu. Selain itu, tetap jaga-jaga barang bawaannya karena bakal rawan pencurian di kawasan yang ramai tersebut. (*)