Tips Belajar Agama Walaupun Tanpa Pendidikan Formal

JABAR EKSPRES – Andai kita membaca sejarah para ulama, hampir semua dari mereka lahir dari madrasah masjid. Mereka belajar ala kadarnya dengan syeikh yang ada di masjid.

Berarti, jika Allah belum memberikan kesempatan kepada seseorang untuk berkuliah atau menuntut ilmu di markaz, bukan menjadi halangan baginya untuk terus belajar dengan sungguh-sungguh.

Jika kita telaten dalam mencatat faedah dari berbagai kajian ilmu yang kita ikuti dan  kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari, maka dari waktu ke waktu ilmu kita akan bertambah bagaikan gunung.

Mungkin tips belajar ini bermanfaat bagi kamu yang kurang beruntung untuk merasakan jenjang pendidikan formal:

Baca juga: Tips Agar Bacaan Buku Kamu Tetap Lengket

  1. Rajin mendatangi ustadz yang sering mengkaji kitab. Misal, mengkaji kitab Ushul Tsulatsah (tiga pedoman utama umat Islam) hingga selesai.
  2. Mengunduh rekaman kajian para ustadz yang membahas kitab, seperti kitab Nahwa, Aqidah, Fiqh, Adab, dan lain-lain.
  3. Setiap hari cukup medengarkan 2 mata pelajaran yang telah diunduh. Cukup 2 mata pelajaran saja, jangan lebih.
  4. Dengarkan setiap satu pelajaran dengan durasi paling lama 30 menit.
  5. Mencatat faedah ke dalam buku tulis atau buku catatan dari kajian kitab melalui rekaman yang didengar tadi.
  6. Mengulang kembali pelajaran yang telah didapat tadi pada malam hari. Hafalkan dalilnya dan pahami setiap pembelajarannya tanpa harus mendengarkan rekaman.
  7. Jika telah selesai membahas 2 kitab tersebut, maka unduh lagi kajian lainnya yang ingin kamu pelajari atau yang kamu suka.
  8. Lakukan kegiatan ini setiap hari, kecuali pada hari kamis dan jumat. Khususkan hari tersebut untuk beristirahat.
  9. Mengikhlaskan niat dan menyemangati diri untuk menuntut ilmu, serta menanyakan semua hal yang tidak diketahui kepada para ustadz.
  10. Rajin membaca buku, terutama buku karya ulama.

Andai seseorang istiqamah dalam menjalankan hal tersebut, maka keilmuan yang kamu dapat bakal bertambah seiring berjalannya waktu. Walaupun dengan metode belajar yang tidak seperti orang-orang yang mendapatkan pendidikan formal.

Baca juga: Tips Cuan Investasi Saham, Dijamin Berhasil!

Mu’tamar bin sulaiman berkata, Ayahku pernah mengirim surat saat aku berada di Kuffah:

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan