Review Pinjol Kredivo, Bunga, Kelebihan Kekurangan dan Pengalaman Pengguna

Review Limit dan Bunga Pinjol Kredivo

Sebelum membahas review limit kredit, berikut adalah persyaratan mengajukan pinjaman di Kredivo.

Review Pinjol Kredivo, Bunga, Kelebihan Kekurangan dan Pengalaman Pengguna

Kredivo mempersiapkan limit saldo maksimum sebesar Rp30 juta. Mereka memiliki cara yang unik untuk menentukan limit saldo, dengan membagi saldo ke dalam empat pilihan tenor, yaitu 30 hari, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan. Saat melakukan transaksi, limit saldo akan berkurang sesuai dengan tenor cicilan yang dipilih. Misalnya, jika kamu membeli sepatu dan memilih untuk membayar dalam cicilan 3 bulan, maka limit saldo 3 bulan akan berkurang. Demikian juga, jika kamu membeli pulsa dan memutuskan untuk membayar pada bulan berikutnya, maka limit saldo 30 hari akan berkurang. Proses ini akan terus berlanjut.

Sistem limit saldo Kredivo adalah sistem integral, yang artinya bahwa jika limitmu tidak digunakan secara langsung, masih akan berkurang dalam jumlah tertentu. Namun, limit yang akan berkurang drastis adalah limit pada tenor yang dipilih saat melakukan transaksi.

Limit awal yang akan diterima pengguna akan tergantung pada hasil analisa credit scoring dan akan berbeda-beda antara akun Basic dan Premium. Limit awal pada akun Basic berkisar antara Rp 500.000 sampai Rp3.000.000, sementara limit awal pada akun Premium mulai dari Rp3.000.000 hingga Rp10.000.000. Limit saldo maksimum yang dapat diterima pengguna adalah Rp 30.000.000 dan akan bertahap naik sesuai dengan reputasi kredit pengguna saat menggunakan aplikasi.

Craa terbaik menaikkan limit pinjaman di Kredivo adalah dengan rutin melakukan transaksi dan membayar tagihan tepat waktu. Jika hal tersebut rutin kamu lakukan pengajuan kenaikan limitmu akan dengan mudah disetujui terlebih jika kamu bisa menunjukkan bukti kenaikan penghasilan.

Review Kekurangan dan Kelebihan Pinjol Kredivo

kredivo

Rating tinggi aplikasi Kredivo pada Play Store dan App Store menandakan bahwa aplikasi ini berjalan dengan baik dan memberikan layanannya dengan lancar. Ini mengarah pada lebih banyak pengguna yang menggunakan layanan Kredivo

Kelebihan Kredivo:

  • Memiliki layanan mutifungsi, bisa kredit dan pinjam tunai
  • Sistem pendaftaran dan credit scoring yang cepat
  • Jumlah ribuan merchant yang bekerjasama
  • Teknologi pendukung yang handal
  • Transaksi bisa digunakan online dan offline
  • CS responsif

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan