JABAR EKSPRES — Argentina berhasil menjadi juara Piala Dunia Qatar 2022. Bersama Brasil, tim ini menjadi salah satu tim terkuat di Amerika Selatan, bahkan di dunia.
Tim ini berada di bawah naungan Asosiasi Sepak Bola Argentina. Tim nasional sepak bola ini memiliki pelatih bernama Lionel Scaloni. Pada mulanya, Scaloni hanya menjadi pelatih sementara saja. Namun, tak menyangka bahwa ia ternyata membawa Timnas Argentina menjadi juara Piala Dunia Qatar 2022.
Kunci kesuksesan Tim Nasional Sepak Bola Argentina ini terletak pada pemain pengganti, yaitu Paulo Bruno Exequiel Dybala, Leandro Daniel Paredes, dan Gonzalo Montiel yang mengikuti jejak Lionel Messi dengan mulus sebagai eksekutor penalti.
Meskipun sudah menjadi juara Piala Dunia Qatar 2022, ada kontroversi mengenai final Piala Dunia tersebut. Pasalnya, gol ketiga Argentina katanya tidak sah. Momen ini terjadi pada menit ke-108. Saat itu, Lautaro Martinez melepaskan tembakan yang masih bisa Hugo Lloris blok. Setelah itu, Messi mengeksekusi bola rebound tersebut hingga menjadi gol.
Sempat ada opini bahwa wasit seharusnya menganulir gol tersebut karena hakim garis mengangkat bendera tanda offside. Tetapi, VAR menunjukkan bahwa Martinez posisinya masih sejajar dengan Raphael Varane sehingga posisinya sebenarnya masih onside.
Namun, terlepas dari kontroversi tersebut, kedua tim nasional Argentina dan Perancis sudah berusaha bagi negaranya masing-masing. Selain itu, ada sesuatu yang menarik di Google selepas gelaran Piala Dunia Qatar 2022 itu selesai.
Jika kamu mengetik kata “Argentina” di kolom pencarian Google, kamu akan menemukan statistik pertandingan-pertandingan mereka selama Piala Dunia Qatar 2022. Selain memunculkan statistik pertandingan, halaman tersebut akan memunculkan kembang api yang indah.
Sudah mencobanya? Coba sekarang di sini!