Jabarekspres.com – Bagi Anda yang suka travelling di dalam negeri maupun di luar negeri, segera siapkan asuransi perjalanan atau Travel Insurance untuk liburan menjadi lebih aman dan nyaman.
Dalam setiap travelling baik liburan atau perjalanan bisnis tentunya Anda menginginkan perjalanan yang nyaman dan aman hingga tempat tujuan. Oleh karena itu, ada baiknya Anda perlu menyiapkan asuransi perjalanan.
Penyedia layanan pemesanan tiket online biasanya akan menawarkan opsi tambahan untuk membeli asuransi perjalanan.
Bagi Anda yang cukup sering melakukan travelling baik perjalanan bisnis maupun liburan, alangkah baiknya Anda menggunakan asuransi perjalanan tersebut agar lebih aman.
Sebagaimana diketahui, asuransi perjalanan merupakan salah satu jenis asuransi yang memberikan perlindungan selama melakukan perjalanan baik domestik maupun luar negeri.
Sehingga, travelling Anda menjadi tenang, nyaman dan aman hingga tempat tujuan dan kembali ke rumah dengan selamat.
Beberapa orang mungkin masih terdengar asing dengan asuransi perjalanan, tetapi beberapa negara bahkan sudah mewajibkan pada traveller untuk memiliki asuransi perjalanan, misalnya negara-negara di Eropa dan Amerika.
Terdapat beberapa keuntungan jika Anda memiliki asuransi perjalanan. Mulai dari pembatalan tiket hingga kecelakaan.
Berikut ini keuntungan jika Anda memiliki asuransi perjalanan untuk travelling yang lebih aman, nyaman dan selamat sampai tujuan.
- Ganti rugi kehilangan bagasi
- Kompensasi kehilangan dokumen
- Ganti rugi penundaan penerbangan
- Mengganti biaya perjalanan di situasi darurat
- Mengganti biaya medis dan evakuasi medis
- Santunan kematian serta cacat total permanen
- Kompensasi kerusuhan
- Pendampingan biaya hukum
- Perlindungan tambahan atau rider
Asuransi perjalanan terdapat dua jenis asuransi yang ditawarkan, yaitu program single trip dan program tahunan.
Pada program single trip, dapat menjamin untuk satu kali perjalanan dengan kurun waktu tertentu, biasanya akan menjamin hingga masksimum 180 hari per perjalanan.
Sementara, program tahunan, dapat menanggung atau menjamin setiap perjalanan maksimum 90 hari per perjalanan sepanjang tahun.
Masing-masing perusahaan penyedia jasa asuransi akan menawarkan harga yang variatif, mulai dari puluhan ribu hingga ratusan ribu.
Berikut ini daftar perusahaan asuransi yang menyediakan asuransi perjalanan atau travel insurance terbaik di Indonesia.