Soal Pujian Arteria Dahlan ke Firli Bahuri, ICW Bilang Begini

JAKARTA – Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Arteria Dahlan belum lama ini memberi pujian terhadap kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) era Firli Bahuri.

Menanggapi hal tersebut, Peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW), Kurnia Ramadhana justru heran atas pernyataan Arteria Dahlan itu.

“Sejak dulu, saya pribadi memang sulit untuk mengerti apa yang disampaikan oleh Arteria ketika ia memuja muji KPK era Firli Bahuri. Sebab, kenyataannya berbeda,” kata Kurnia kepada JawaPos.com, Jumat (28/1).

Selain itu, Arteria dalam rapat dengar pendapat (RDP) angaran Komisi III DPR RI dengan Pimpinan KPK, di Kompleks Parlemen, Rabu (26/1), menyebut bahwa Firli Bahuri Cs sebagai komisioner yang paling berprestasi memimpin KPK.

Rasa heran Kurnia muncul lantaran, menurutnya, KPK yang dipimpin Firli Bahuri justru hanya kental dengan nuansa kontroversi. Terlebih, kinerja penindakan KPK anjlok pada 2021.

“Kontroversi terus berlanjut, kinerja penindakan anjlok tahun 2021, di waktu yang sama rentetan pelanggaran etik pun terjadi,” cetus Kurnia.

Meski demikian, ICW tak kaget atas pujian yang disampaikan Arteria Dahlan kepada Firli Bahuri. Sebab, Arteria salah satu Anggota DPR yang memilih Firli Bahuri, meski kental kontroversi.

“Namun, di luar itu pernyataan Arteria dapat dipahami, sebab ia satu di antara banyak anggota DPR yang memilih Firli Bahuri menjadi Komisioner KPK,” ungkap Kurnia.

Diketahui, sebelumnya Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PDIP Arteria Dahlan mengapresiasi kerja-kerja KPK di bawah komando Firli Bahuri dalam memberantas dan mencegah praktik korupsi di Indonesia. Menurut Arteria, Firli Cs tetap kuat meski banyak diterpa kritik.

“Tetapi kami dari PDIP tidak pernah ragu, kita yang selalu mengatakan kepemimpinan KPK dan kepimpinan Bang Firli ini sekokoh batu karang walaupun di tengah terjang ombak samudra,” ucap Arteria Dahlan, Rabu (26/1).

“Apresiasi atas kerja keras, kerja cerdas dan langkah-langkah inovatif. KPK khidmat, konsisten, istiqomah melakukan kerja-kerja simultan, sekarang ini semua komisionernya bagus-bagus,” imbuhnya.

Legislator PDIP ini juga mengapresiasi penerapan operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan KPK selama kepemimpinan Firli Bahuri. Dia menyebut, operasi senyap di bawah komando Firli Bahuri berbeda dari pimpinan KPK sebelumnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan