Arteria Dahlan Miliki 5 Mobil dengan Plat Sama, MKD: Gak Masalah

JAKARTA – Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDIP Arteria Dahlan dikabarkan memiliki lima mobil dengan pelat nomor serupa.

Kelima mobil Arteria Dahlan memiliki pelat nomor yang sama, yakni 4196-07 dengan logo Polri serta bertuliskan stiker dengan nama Arteria.

Kepolisian memastikan salah satu mobil dengan jenis Pajero Sport yang berstiker itu memang milik Arteria Dahlan.

“Dari hasil pendataan di bagian Invent Biro Pal Slog Polri untuk Nomor Polisi 4196-07 diperuntukkan Mitsubishi Pajero Sport Dakar dengan atas nama pemilik H Arteri Dahlan,” ujar Karopenmas Divhumas Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi.

Sementara itu, Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI Habiburokhman ikut angkat bicara soal isu Arteria Dahlan, yang memiliki lima mobil berpelat serupa dan terparkir di basemen Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Dia menyebut tidak ada masalah dari temuan beberapa mobil berpelat sama yang sedang diparkir. Berbeda hal jika mobil-mobil berpelat sama tersebut dikendarai di jalan.

“Kalau mobil parkir tidak pakai pelat nomor pun, enggak ada masalah, yang penting jangan dipakai saat jalan,” ujar Habiburokhman, Kamis (20/1).

Habiburokhman menyebut anggota DPR pada prinsipnya sudah memiliki pelat khusus.

Dia mendorong semua legislator seperti Arteria bisa menggunakan pelat tersebut ketimbang menggunakan nomor kendaraan lain.

“MKD mendorong anggota supaya pakai pelat itu saja,” katanya.

Sebelumnnya kendaraan yang diduga milik Arteria Dahlan ramai menjadi perbicangan publik setelah viral di media sosial.

Mobil-mobil itu berjejer di basement parkir gedung Nusantara komplek perkantoran DPR RI. Namun anehnya berbagai jenis mobil itu memiliki nomer sama dan mirip dengan nomer kendaraan dinas Polri.(jpnn/ran)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan