Desa BERSINAR Sebagai Upaya BNN dalam Pemberantasan Narkoba

BANDUNG BARAT – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bandung Barat menciptakan Desa Bersih Narkoba (BERSINAR) dalam rangka upaya pencegahan penggunaan Narkotika di Bandung Barat di Bandung Barat.

Hal tersebut dijelaskan oleh perwakilan BNNK Bandung Barat melalui Kepala Sub Koordinator (KASUBKOOR) Penyuluh Narkoba, Purnama Wijaya terkait tujuan dari Desa Bersih Narkoba (BERSINAR).

“Kalau dari BNN , pertama ada yang sifatnya melalui aturan atau Undang Undang bahwa BNN diamanahkan melalui Instruksi Presiden (INPRES) No 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), di mana dalam lampirannya terdapat bahwa pemerintah daerah melalui stakeholder yang ada harus membuat Desa Bersih Narkoba (BERSINAR),” ujar Purnama, pada (8/12).

Purnama menjelaskan bahwasannya program desa BERSINAR ini merupakan salah satu upaya mengatasi permasalahan peredaran narkotika di Desa.

“Yang pasti program Desa BERSINAR ini merupakan upaya untuk menjawab permasalahan mengenai narkotika di Desa, supaya ada keterpaduan komponen dengan stakeholder maupun instansi terkait dalam hal ini BNN. Maka desa perlu untuk membuat team P4GN Desa Bersinar,” jelas Purnama.

Purnama memaparkan bahwa dengan adanya tim P4GN yang ada di Desa BERSINAR harus melibatkan seluruh stakeholder yang ada.

“Dalam pelaksanaanya team P4GN Desa Bersinar itu harus terdiri dari berbagai stakeholder yang ada, diantaranya seperti BPBD, Karang Taruna, PKK, Pemerintah Desa dan lain sebagainya di bawah Pembinaan Danramil, Kapolsek, juga BNN ditambah pihak Camat sebagai Koordinator Tingkat Kecamatan,” tutur Purnama.

“Desa Bersinar ini merupakan salah satu upaya pencegehan prefentif peredaran, maupun penggunaan narkoba, maka oleh karena itu perlu ditunjang serta kolaborasi bersama diantara seluruh lapisan masyarakat yang ada di Desa menggunakan metode pentahelix,” tandasnya.

Purnama berharap bahwa dengan adanya Desa Bersinar yang ada diwilayah Bandung Barat mampu menjadi role model percontohan untuk menanggulangi penggunaan maupun peredaran narkoba di Bandung Barat. (pr/wan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan