DEPOK – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Depok mengharapkan penyaluran bantuan kepada puluhan penyandang disabilitas di Kota Petir itu dapat bermanfaat bagi penerima.
Adapun jenis alat bantu yang dibagikan Dinsos bersama Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Sensorik Netra (BRSPDSN) Tan Miyat Bekasi berupa dua belas sepatu Ankle Foot Orthosis (AFO), empat Kursi Roda dan sebelas alat bantu dengar.
“Kami sangat berharap, semoga dengan bantuan ini bisa membantu para penyandang disabilitas yang selama ini sangat membutuhkan alat bantu tersebut,” ujarnya Kepala Dinsos Kota Depok Asloe’ah Madjri Sabtu (16/10).
Dia melanjutkan bahwa Dinsos selama ini memang kerap mendampingi kelompok disabilitas dalam agenda pemberdayaan sosial. Selama pendampingan itu, kata dia, para penyandang disabilitas mendapatkan beragam pelatihan untuk pengembangan skill.
“Pelatihan dilakukan melalui koordinasi dengan pihak penanganan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) baik di tingkat provinsi maupun pusat serta melibatkan kerja sama dengan perusahaan dan lembaga amal lainnya,” imbuhnya.
Dia juga mengatakan, dalam kegiatan kemanusiaan ini pihaknya telah banyak menjalin kerja sama dengan instansi terkait. Khusus untuk alat bantu ini, lanjut dia, ditindaklanjuti permohonan bantuan dari Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Depok.
“Besar harapan kami, semua pihak bisa ikut berpartisipasi dalam agenda kemanusiaan ini dengan cara memberikan apa yang dapat disumbangkan bagi saudara-saudara kita penyandang disabilitas,” tandasnya. (Mg2/wan)