Unjuk Rasa di Graha Persib, Bobotoh Tak Puas Kinerja Pelatih

BANDUNG – Tak puas dengan kinerja Manajemen Persib Bandung, Bobotoh kembali menggelar unjuk rasa di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung.

Dalam demonstrasi yang berlangsung pada Minggu (10/10) tersebut, sejumlah elemen suporter Persib sepakat menuntut pelatih Persib Robert Rene Alberts untuk mundur.

Dalam spanduk yang dibawa para peserta aksi tertulis “Kick Out Rene”. Hingga tagar #reneout menggema di media sosial.

Sementara itu, dalam petisi yang diunggah akun twitter Viking Persib Club, @officialvpc, Bobotoh menegaskan bahwa, Robert Alberts telah gagal mengangkat performa Supardi Nasir dan kawan-kawan di BRI Liga 1 2021.

“Sehubungan dengan tidak membaiknya penampilan Persib, dengan ini kami menuntut manajemen PT Persib Bandung Bermartabat agar berkomitmen dan menyepakati lima poin tuntutan kami,” tulis petisi tersebut.

Kelima tuntutan tersebut antara lain, Manajemen PT PBB harus bertanggung jawab dan meminta maaf atas kegagalan Robert Rene Alberts dalam mengangkat prestasi Persib.

Kemudian, menuntut Robert Alberts untuk mundur. “Tidak ada negosiasi lagi, #ReneOut!,” tuntut Bobotoh. (Fin.co.id)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan