Ribuan Warga Ikuti Vaksinasi Merdeka di Gereja Imanuel Cimahi

CIMAHI – Vaksinasi Merdeka di Gereja Imanuel atau GPBI Cimahi dilaksanakan Selasa (7/9) dengan target sasaran 1.500 warga Kota Cimahi.

Kegiatan tersebut merupakan kerja sama dengan Polres Cimahi, Pemkot Cimahi, dan Sejumlah Anggota Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kota Cimahi.

“Karena gereja juga tidak boleh lepas dari masyarakat, wawasan bergereja kami selain internal, kebersamaan yang dengan istilah gereja itu atau warga gereja juga warga masyarakat,” ujar Ketua Umum Persekutuan Gereja-Gereja Indonesia Setempat (PGIS) Cimahi, Pdt. Chita R. Baiin.

Kegiatan vaksinasi ini dilakukan dalam waktu satu hari. “Sasarannya usia 12 tahun hingga lansia, jenis vaksinasinya ialah Sinovac,” jelasnya.

Chita berharap, dengan program vaksinasi merdeka masyarakat bisa membentuk herd immunity.

“Kita harapkan kebutuhan masyarakat terpenuhi, masyarakat tetap sehat terus dan bahagia bagi kehidupan yang sehat,” tutup Chita.

Selanjutnya, Ketua Majelis Jemaat GPIB Imanuel, Pdt. Marthina Nanlohy menuturkan, dirinya mendukung dengan program-program yang dibuat oleh pemerintah khususnya Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi terkait kegiatan vaksinasi.

“Sebagai warga dari bangsa ini kami support, kami sambut, kami menjalin hubungan yang baik dengan pemerintah. Kami welcome setiap kegiatan apapun yang berlangsung di sini. Intinya, kami sambut dengan cita-cita, tentram dengan Pemerintah Kota Cimahi,” pungkasnya. (mg3)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan