Young K DAY6 Umumkan Debut Solo, Tapi Juga Kabarkan Jadwal Wamil, Ini Pesannya untuk Myday

Bertambah lagi member DAY6 yang bertugas wajib militer setelah sang Leader Park Sungjin mengabarkan keberangkatannya di hari H beberapa bulan lalu. Kali ini, Myday, nama fandom DAY6, setidaknya dapat waktu untuk bersiap-siap karena bassist DAY6, Young K, telah mengumumkan jadwal wajib militer atau wamil secara pribadi. Pengumuman itu disampaikan Young K melalui siaran langsung  pada Senin, (16/8).

Dalam siaran tersebut, vokalis yang juga rapper DAY6 ini awalnya mengumumkan informasi mengenai debut album solonya. Belakangan, rumor mengenai album solo Young K tersebar di kalangan fans. Young K juga menyebutkan bahwa mini album tersebut bertajuk “Eternal” dan akan rilis pada September mendatang.

“Kenapa aku di sini? Karena, aku mau mengumumkan debut album soloku. Judulnya Eternal,”kata Young K.

Young K Umumkan album debut solo dan jadwal wamil
Young K DAY6. tangkapan layar siaran langsung VLive Senin, (16/8).

 

Jadwal Wamil Young K DAY6

Selanjutnya, dia juga menceritakan betapa ia bekerja lebih keras agar bisa memberikan kebahagiaan pada Myday, penggemar DAY6, dan ia ingin segera menyampaikan… bahwa dia akan segera menjalani wajib militer pada Oktober mendatang, tepatnya tanggal 12.

“Aku mau memberitahu kalian, aku ingin mengabarkan secepat mungkin. Aku bekerja sedikit lebih keras untuk menunjukkan, untuk memberikan kalian kebahagiaan lebih, karena aku akan berangkat wamil Oktober nanti,”ujarnya.

Kabar tersebut tentu membuat Myday merasa sedih karena tidak bisa lagi melihat Young K aktif. Melepas seorang idol berangkat wamil jadi kesedihan tersendiri bagi para penggemar. Namun, Young K ingin membuat mereka tetap berbahagia sementara ia bertugas untuk negara.

“Aku nggak mau kalian kecewa dan sedih, aku ingin kalian sebahagia mungkin. Aku akan tetap sehat, dan aku sekarang sehat,”katanya.

Young K juga menjelaskan bahwa dia akan bergabung dengan unit militer bernama KATUSA (Korean Augmentation To the United States Army). KATUSA adalah unit khusus yang memungkinkan pemerintah Korea Selatan untuk merekrut tentara yang fasih berbahasa Korea dan Inggris ke pangkalan Angkatan Darat AS yang ditempatkan di semenanjung Korea.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan