Antares, Series Original Indonesia, Tentang Arti Persahabatan dan Nilai dari Sebuah Kata Percaya

Rizal Mantovani selaku sutradara menyatakan terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan oleh WeTV dan MD.

“Ini menjadi kebanggaan bagi saya bisa kerjasama dengan WeTV dan MD. Saya berharap bukan hanya WeTV Original Antares saja tetapi di series-series yang lain dan mengingat masyarakat yang begitu antusias dengan WeTV Original Antares, saya tambah yakin dan optimis series ini dapat diterima masyarakat,” kata Rizal Mantovani.

“Saya berterima kasih kepada WeTV dan MD yang telah memberikan kesempatan dalam bermain sebagai Ares dalam WeTV Original Antares. Pokoknya seru dan sedikit menegangkan karena WeTV Original Antares ini bercerita tentang anggota geng motor bernama Calderioz,” kata Angga Yunanda yang dipercaya memerankan Ares.

Angga menambahkan meskipun proses syutingnya masih dalam kondisi pandemi tapi dia bersyukur karena syuting WeTV Original Antares lancar.

“Ini berkat kekompakan semua tim yang juga selalu menjaga protokol kesehatan,” imbuhnya.

Senada dengan Angga Yunanda, Cut Beby Tshabina, sebagai pemeran Zea mengungkapkan terima kasihnya karena sudah terlibat dalam WeTV Original Antares.

“Sebelumnya saya berterima kasih kepada WeTV dan MD Entertainment yang sudah memberikan kepercayaan kepada saya dalam project WeTV Original Antares. Berperan sebagai Zea menjadi tantangan tersendiri di mana saya harus benci Antares karena meyakini keterlibatan Antares yang membuat kakak Zea mengalami koma. Untuk lebih jelasnya, jangan lupa tonton WeTV Original Antares mulai 30 Juli di WeTV dan iflix,” kata Beby.

Sebagai aplikasi hiburan yang menyajikan konten-konten Asia yang menarik, WeTV menyajikan berbagai serial yang dapat disaksikan secara gratis. Penonton pun tidak perlu khawatir ketinggalan ragam tayang terbaik karena WeTV menayangkan serentak di seluruh dunia, mulai dari Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina, hingga mancanegara.

Untuk menikmati tayangan lebih cepat, saat ini pelanggan baru dapat menerima promo harga VIP dan hanya perlu membayar biaya berlangganan sebesar Rp15.000 di bulan pertama untuk menjadi pelanggan VIP, harga yang ekonomis untuk menikmati ragam tontonan.

Keunggulan lain termasuk penonton dapat kombar alias komen bareng melalui fitur flying comment, keunikan lain yang hanya ada di aplikasi WeTV. Berbagai kemudahan dan dukungan layanan yang maksimal dari WeTV membuat aplikasi ini menjadi populer di kalangan pencinta drama Asia.

Tinggalkan Balasan