INGGRIS – Chelsea terus mengajukan penawaran menarik ke Inter Milan guna mendapatkan Achraf Hakimi.
Klub asal Kota London itu bersaing dengan Paris-Saint Germain untuk memboyong eks Real Madrid tersebut.
Dilaporkan Il Corriere dello Sport pada Selasa (15/6), kali ini Chelsea menyodorkan lima nama untuk dipilih oleh Inter.
Mulai dari Emerson Palmeiri, Marcos Alonso, Tammy Abraham, Mateo Kovacic dan Davide Zappacosta.
Juara Liga Champions musim lalu itu memberikan Inter pilihan pemain untuk dibarter ditambah dengan mahar senilai 60 juta euro.
Tentunya tawaran ini lebih menarik dibandingkan dengan PSG yang tidak memberikan tambahan pemain.
Inter sendiri kemungkinan besar akan memilih Alonso sebagai barter dari penjualan Hakimi.
Manajemen Nerrazzuri lebih menginginkan bek kiri asal Spanyol tersebut daripada mendatangkan Emerson.
Apabila bergabung dengan Inter artinya Alonso akan kembali ke Serie A Italia.
Dirinya sempat merumput bersama Fiorentina sebelum akhirnya bergabung dengan Chelsea di tahun 2016.
Karier Alonso bersama Chelsea terbilang cukup baik, dirinya sudah mencatatkan 166 penampilan dengan mencetak 24 gol dan 17 assist. Dirinya juga pernah membantu The Blues meraih gelar juara liga di musim 2016/17. (FIN)