Tiga Produk Berteknologi Robot dari Xiaomi ini Wajib Dimiliki untuk Bersih-bersih Rumah, Harganya Sangat Terjangkau

Mi Home memungkinkan robot mulai pembersihan dengan kontrol jarak jauh dengan menyentuh satu tombol saja, termasuk mengganti-ganti mode pembersihannya.

Ketika dayanya habis, maka otomatis akan kembeli untuk mengisi daya.

Untuk harga, Xiaomi membanderol Mi Robot Vacuum-Mop Essential dengan harga Rp 2 jutaan.

Mi Vacuum Cleaner Light

Mi Vacuum Cleaner Light memiliki desain ringan, tanpa kabel, serta daya hisap kuat.

Mi Vacuum Cleaner Light tidak hanya nyaman digenggam, tapi juga ringan dan mudah dibawa, bisa menjangkau tempat-tempat sulit, namun tetap punya daya hisap kuat hingga 50 AW.

Desain tanpa kabel memudahkan Mi Vacuum Cleaner Light dibawa-bawa untuk membersihkan seluruh ruangan di dalam rumah.

Tidak hanya untuk lantai, alat ini bisa juga dipakai membersihkan furniture, kayu dan karpet.

Ukurannya yang ringkas dan berat hanya 1,2 kg, membuat Mi Vacuum Cleaner Light mudah menjangkau sudut-sudut ruangan, termasuk pintu, jendela, sudut dinding dan tangga.

Fitur nozel celah yang memiliki sikat lembut mengumpulkan debu permukaan untuk menyedot debu, cocok untuk membersihkan sofa, lemari, dan semua jenis permukaan kerja.

Sama seperti Mi Robot Vacuum-Mop Essential, Mi Vacuum Cleaner Light juga menggunakan filtrasi 3 langkah, filter HEPA, serta pembersihan tingkat mikron.

Sedangkan motornya brushless dengan daya hisap 50 AW dapat beroperasi efisien dan sunyi selama pembersihan.

Selain itu, penggunaan baterai lithium menyediakan waktu pengoperasian 45 menit, cocok untuk membersihkan rumah, hingga apartemen ukuran sedang-besar.

Mi Vacuum Cleaner Light juga tersedia mulai 23 Maret 2021 dan dijual dengan harga perkenalan cuma Rp1 jutaan.

Mi Vacuum Cleaner Mini

Mi Vacuum Cleaner Mini adalah versi mungil Mi Vacuum Cleaner Light. Dirancang sangat kompak dan portable. Ukurannya bahkan lebih kecil dari termos, dengan kapasitas 550 mL.

Beratnya juga hanya 0,5 kg, yang bahkan lebih ringan dari botol air. Sehingga praktis digunakan di rumah, atau dibawa-bawa di mobil. Karena kompak, Mi Vacuum Cleaner Mini juga bisa menjangkau lipatan pada sofa, serta jok dan kabin mobil yang sulit dibersihkan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan