Dadang Supriatna Dukung Forum Medsos Kabupaten Bandung

Salah satu support yang ia berikan yakni dengan menggandeng Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) agar kaum milenial Kabupaten Bandung dapat mengakses program yang ada di Kemenkominfo.

“Saatnya kaum milenial Kabupaten Bandung untuk tampil ambil peranan di dunia digital ini. Kita sudah mendapat jatah dari Kemenkominfo untuk 400 warga Kabupaten Bandung agar dapat mengikuti program-program pelatihan berupa Talenta Digital, Economy Digital, dan Roadmap Digital, untuk menciptakan para entrepreneur digital ini,” ungkap Kang DS.

Kang DS berpesan kepada Forum Medsos agar akunnya dapat memberikan informasi yang positif bagi masyarakat, seperti potensi wisata, informasi kondisi infrastruktur seperti jalan, yang dilaporkan secara langsung dari dari lapangan.

“Jangan digunakan untuk hal negatif seperti menyebar hoax. Jadilah corong bagi masyarakat di pedesaan untuk menampung aspirasinya, juga sebagai marketing untuk mempromosikan berbagai potensi yang ada di daerahnya” pesan Kang DS.

Ketua Panitia Kopdar Forum Medsos Kabupaten Bandung, Arief Harahap mengatakan Forum Medsos Kabupaten Bandung ini sudah mulai eksis sejak tahun 2017. Namun hingga kini mereka belum dilirik oleh Pemkab Bandung.

“Untuk itu dengan hadirnya Bapak Bupati Bandung terpilih di Forum Medsos Kabupaten Bandung ini kami berharap potensi kami ini bisa dirangkul Pemkab Bandung untuk mendapat perhatian juga pembinaan serta perlindungan dari Pemkab Bandung,” harap Arief. (mg9/wan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan