Leuweung Geledegan Ecolodge Tawarkan Spot Instagrammable

Tanaman-tanaman itu juga bagian dari fasilitas pelengkap. Ada kebun buah-buahan dan taman bunga. Di kebun buah-buahan, pengunjung akan dikenalkan dengan berbagai jenis buah-buahan yang sudah jarang ditemui seperti sapote, magic fruits, berbagai jenis anggur, dan lainnya.  Di taman bunga, ada jejeran bungai matahari, tabebuya, jackaranda, bungur sakura, dan lainnya.

Pengelola juga menjual bibit-bibit tanaman tersebut, sekaligus membimbing cara merawatnya.  Dalam menangani kebun buah dan taman bunga, serta penyediaan bibit, pengelola menggandeng petani buah dan bunga dari Cisarua Bogor dan Lembang Bandung.

Pengalaman dan kenangan selain bercengkrama dengan alam, LGE juga menyuguhkan pengalaman dan kenangan.  Pengalaman bagi kalangan milenial dan menggugah kenangan bagi generasi yang lebih senior. Pengalaman dan kenangan itu dituangkan dalam berbagai hal seperti kuliner. Tersedia berbagai spot yang instagramable. Untuk kuliner, pengelola menyiapkan makanan dan minuman tradisional tanah Priangan, di luar makanan nasional dan internasional. Beberapa makanan dan minuman jadul itu ialah kue balok, bandros, kue putu, bajigur, bandrek, sekoteng.

“Yang menyajikannya adalah emang yang memang sehari-hari berjualan makanan dan minuman tradisional tersebut.  Kami sengaja bawa mereka ke sini agar pengunjung bisa berinteraksi dengan mereka.  Ini akan menjadi pengalaman yang unik bagi kalangan milenial. Dan, bagi orangtua kalangan milenial, ini bisa menggugah kenangan,” kata Rizal, saat ditemui, Minggu (8/12).

Bukan hanya itu, Rizal mengatakan, hal unik lainnya adalah hadirnya layar tancap atau kerap disebut misbar. “Sebelum bioskop merebak, orang-orang dulu kalau mau nonton film ya di layar tancap atau misbar alias gerimis bubar. Kenapa misbar? Karena lokasi layar tancap ini di luar ruangan, tanpa atap.  Hanya kain dibentangkan sebagai layar lalu filmnya disorot ke kain itu. Kadang tidak ada kursi.  Duduk ngampar di tanah beralaskan tikar.  Ketika gerimis datang, penonton pun buar. Itulah misbar,” lanjut Rizal.

Menurut Rizal, LGE cocok bagi berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa.  Saat akhir pekan, tentunya keluarga yang mungkin lebih banyak menginap atau rombongan dari berbagai daerah.   Untuk weekdays, Rizal menyebut, target pasarnya ialah pemerintahan, swasta, dan anak-anak sekolah.

Tinggalkan Balasan